RADARLAMPUNG.CO.ID - Nasib buruk menimpa Pitoyo, warga Kampung Tri Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Margo.
Bagaimana tidak. Sepuluh ekor kambingnya hilang secara bersamaan.
Peristiwa pencurian tersebut terjadi sekitar pukul 07.00 WIB, Senin 24 Oktober 2022.
Para pelaku diperkirakan berjumlah lebih dari satu orang dan diduga menggunakan kendaraan roda empat.
BACA JUGA:Dinkes Tulang Bawang Imbau Apotek Tidak Jual Obat Bentuk Sirup Kepada Masyarakat
Temon, anak dari pemilik kambing tersebut mengatakan, pencurian tersebut terjadi saat rumah dalam keadaan kosong.
Ketika peristiwa terjadi, orang tua Temon sedang di ladang. Sementara di rumah hanya ada istrinya.
"Istri saya juga sedang pergi ke warung," kata Temon, Senin 24 Oktober 2022.
Aksi pencurian tersebut sempat terlihat oleh tetangga korban.
BACA JUGA:Winarti Sudah Salurkan 1.545 Bantuan untuk Lansia dan Penyandang Disabilitas
Temon bercerita, warga setempat sempat melihat tiga orang mengangkut kambing menggunakan kendaraan roda empat.
"Sempat ada yang lihat. Ada mobil putih keluar dari belakang," terangnya.
Ia menduga para pelaku beraksi hanya dalam waktu setengah jam saja. Sebab istrinya tidak begitu lama pergi ke warung.
Akibat dari pencurian itu, korban diperkirakan mengalami kerugian sekitar Rp 20 juta. Peristiwa pencurian saat ini sedang ditangani oleh aparat kepolisian. (*)