DPP APINDO Lampung dan Coca-Cola Europacific Partners Indonesia Gelar Apresiasi Bina UMKM Merdeka Belajar

Rabu 14-12-2022,15:56 WIB
Reporter : Elga Puranti
Editor : Yuda Pranata

“10 UMK yang lolos seleksi 50 orang mahasiswa peserta program Medeka Belajar Kampus Merdeka yang dihimpun dalam 10 group pendamping telah bekerja keras dan berupaya membangun kolaborasi menemukan masalah dan melakukan inovasi dalam menjawab berbagai tantangan UMKM kedepan,” katanya.

Menjelang penghujung tahun 2022, CCEP Indonesia dan DPP APINDO Lampung juga menggelar acara apresiasi Bina UMKM Merdeka Belajar Kampus Merdeka di Poolside Sheraton Hotel Bandar Lampung Rabu pada 14 Desember 2022.

Dalam kesempatan tersebut UMKM Unggulan, Mahasiswa Pendamping Tangguh dan Mentor favorite dan 1 UMKM Disabilitas Binaan turut menerima apresiasi atas upayanya dalam menjalankan program bina UMKM Merdeka Belajar Kampus Merdeka Batch 1.

Kegiatan ini melibatkan para mentor dari berbagai perusahaan yang tergabung dalam asosiasi DPP APINDO Lampung.

BACA JUGA:Mengenal Gejala Burnout dan Cara Menghindari Dampaknya

Ardhina Zaiza Head of Corporate Communication, Coca-Cola Europacific Partners Indonesia memiliki peran untuk bisa ikut mendorong pertumbuhan UMKM dan membina lahirnya calon pemimpin usaha dari kalangan anak muda sebagai motor penggerak ekonomi.

“Kami ingin tumbuh bersama mempersiapkan generasi muda membangun optimisme, melihat peluang berani mencoba dan menjalankan proses pembelajaran meraih sukses yang lebih baik untuk hari ini dan masa depan,” tandasnya. (*)

Kategori :