Beberapa RS di Lampung Disiapkan untuk Bisa Layani Empat Penyakit Katastropik

Selasa 27-12-2022,19:25 WIB
Reporter : Rimadani Eka Mareta
Editor : Yuda Pranata

RADARLAMPUNG.CO.ID - Beberapa rumah sakit (RS) di Lampung disiapkan untuk dapat memberikan pelayanan empat penyakit katastropik. Mulai dari jantung, kanker, ginjal dan stroke.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana mengatakan pada Selasa, 27 Desember 2022 di Pemprov Lampung menyebut Pemprov Lampung sedang mempersiapkan beberapa rumah sakit didaerah untuk bisa menangani penyakit katastropik yang diminta Kementerian Kesehatan.

"Memang kita sedang persiapan, didaerah sedang persiapan," kata Reihana.

Dia mengatakan untuk penyakit jantung saat ini di Lampung masih kekurangan dokter spesialis. Karenanya kemungkinan untuk penyakit jantung akan difokuskan di Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM).

BACA JUGA:Safety Riding: Tips Berkendara Aman Saat Hujan

"Tapi kita juga sedang mempersiapkan rumah sakit lainnya untuk pelayanan jantung. Seperti salah satunya di RS Menggala," kata Reihana.

Untuk stroke, menurut Reihana pelayanan nya sebenarnya sudah bisa dilakukan diseluruh rumah sakit di Lampung. Karena akan ditangani oleh dokter saraf. Hanya saja jika memerlukan tindakan khusus bisa dilakukan rujukan ke RSUDAM.

Untuk ginjal dan kanker, Reihana mengatakan masih bisa dilakukan di RSUDAM. Karena seperti penyakit kanker ada beberapa alat khusus dalam pengobatan nya.

"Karena kalau perawatan kanker perlu seperti radioterapi, kemoterapi bisa juga. Kalau RS daerah mungkin hanya terapi simptomatis saja. Mungkin keluhannya apa diobati keluhannya, tapi kalau kemoterapi harus ke RS tipe A," lanjutnya.

BACA JUGA:Layanan Digital Banking Jadi Andalan Masyarakat, BRI Dinobatkan Sebagai 'The Best Bank in Digital Service'

Namun Pemprov Lampung memastikan di Lampung yang sudah bisa semua pelayanan ialah RSUDAM karena sudah RS tipe A. 

Selanjutnya dalam mempersiapkan RS didaerah bisa untuk pelayanan empat penyakit katastropik itu, Reihana mengatakan sedang mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) mya.

"Memang pak Menteri menyebut sudah menyiapkan dana untuk rumah sakit penyangga dan menjamin alkes, tapi kan kita juga memerlukan SDM, memerlukan spesialis, jadi SDM nya juga harus disiapkan juga. Ada beberapa dokter di RS di Lampung sedang sekolah, ya kita tunggu pulangnya, kita juga ada datanya. Jadi dalam tahapan persiapan," tambahnya. (*)

Kategori :