BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Penyanyi Pamungkas sukses menghibur penontonnya pada Konser Birdy Tour Indonesia di Gedung Serba Guna (GSG) Universitas Lampung, Bandar Lampung pada Sabtu 7 Januari 2023 malam.
Pamungkas bahkan mampu membuat seluruh penonton langsung bersorak pada lagu pertama yang dibawakannya berjudul Birdy.
Teriakan penonton makin pecah mana kala penyanyi dengan nama panjang Rizki Rahmahadian Pamungkas tersebut menaiki sebuah kursi di atas panggungnya untuk menyapa seluruh penonton.
Pamungkas, tampil dengan gaya rambut pendek yang dicat warna putih, serasi dengan celana putih yang ia kenakan berpadu dengan kemeja dan sepatu berwarna hitam.
BACA JUGA:Terlalu! Oknum Guru di Lampung Timur Bobol ATM Rekan, Kuras Uang Sampai Segini
Pada konser ini, Pamungkas membawakan 31 lagu dari semua lagu yang dibawakannya.
Antara lain lagu berjudul Birdy, Flying Solo, Closure, I Love You But I'm Letting Go, Monolog, Kenangan Manis, To The Bone serta One Only.
Setidaknya, hampir seluruh dari ratusan penonton baik yang berada di barisan tribun maupun di depan panggung terlihat ikut bernyanyi.
Setia Esra (21) mahasiswi Itera asal Kota Bumi, Lampung Utara mengaku sangat senang bisa datang ke konser pamungkas tersebut.
BACA JUGA:Rusuh Organ Tunggal di Pesawaran, Honorer Tewas Tertusuk
"Seneng banget bisa liat dia (Pamungkas) langsung. Deket banget lagi, " katanya disela-sela konser yang berlangsung di dalam gedung tersebut.
Setia, mengaku menjadi fans dari penyanyi solo bergenre Pop tersebut sejak tahun 2020 saat ia pertama kali mendengar lagu Pamungkas berjudul To The Bone.
Ia sendiri memiliki dua lagu favorit yakni berjudul One Only dan Sory. Yang menurutnya sangat relate dengan kisah cinta di kehidupan nyatanya.
Setia bahkan rela datang sejak sore demi dapat berdiri didepan panggung agar bisa menyaksikan Pamungkas dari jarak hanya tiga meter.
BACA JUGA:Pemuda Bunuh Diri di Tanggamus, Polisi Temukan Rekaman di Ponsel Korban