RADARLAMPUNG.CO.ID - Bencana alam angin puting beliung kembali menerjang Kabupaten Tulang Bawang.
Kali ini, bencana angin ribut tersebut memporak-porandakan sejumlah rumah dan fasilitas umum (fasum) di Kampung Sidoharjo, Kecamatan Penawar Tama, Minggu 15 Januari 2023 sekitar pukul 18.00 WIB.
Akibat peristiwa tersebut, sedikitnya 59 rumah dan fasum mengalami kerusakan.
Sebagian besar kerusakan terjadi pada bagian atap rumah yang tersapu bencana angin kencang tersebut.
BACA JUGA:Rusaknya Jalan Penghubung Pekon Dapat Perhatian Anggota DPRD Tanggamus
Tidak hanya rumah. Fasum seperti Puskesmas, Kantor Polsek Penawar Tama dan sekolah dikabarkan terkena dampaknya.
"Iya mas, sebagian besar kerusakan ada di atap karena rata-rata menggunakan asbes," kata Kepala Kampung (Kakam) Sidoharjo Mahmud, Senin 16 Januari 2023.
Menurutnya, peristiwa tersebut bermula saat cuaca berubah menjadi mendung pada Minggu sore hari menjelang Maghrib.
Padahal, lanjutnya, pada pagi hari hingga menjelang sore cuaca di sekitar Kampung Sidoharjo panas terik.
BACA JUGA:Pengumuman Peserta PPPK Kemenag 2022 yang Lulus Seleksi Administrasi, Cek Linknya Di Sini
Tiba-tiba, tidak begitu lama setelah cuaca mendung, datanglah angin kencang disertai hujan deras pada sore hari menjelang Maghrib tersebut.
"Kejadiannya gak begitu lama, sekitar 10 menit. Anginnya kencang disertai hujan deras," ungkapnya.
Sementara itu, Birin (39) seorang warga yang kebetulan sedang mengemudikan mobilnya mengaku menepi saat peristiwa terjadi.
Ia yang saat itu mengemudikan minibusnya tersebut tidak ingin mengambil risiko sebab cuaca yang sedang tidak bersahabat.
BACA JUGA:Jangan Sampai Keliru! Simak Persyaratan Terbaru serta Cara Cek Calon Penerima BSU 2023