BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Sebagian orang pasti pernah mengalami kondisi tak sadarkan diri atau yang kita kenal dengan pingsan.
Pingsan memang dapat dialami seseorang kapan saja dan dimana saja sesuai dengan faktor penyebabnya.
Ada banyak faktor yang dapat menyebabkan seseorang mengalami kondisi pingsan diantaranya kekurangan asupan oksigen dan gula ke otak.
Ada juga faktor penyebab lainnya seperti kelelahan dan kondisi medis tertentu yakni hipoglikemia, gangguan jantung dan gangguan elektrolit.
BACA JUGA: Mengenal Metrorrhagia, Pendarahan Abnormal di Luar Siklus Menstruasi pada Wanita
Kemudian disebabkan juga oleh serangan panik sehingga menurunkan tekanan darah secara drastis.
Selanjutnya, ketika melihat orang pingsan. Kebanyakan orang mungkin akan terburu-buru dalam mengambil tindakan.
Beberapa diantaranya mungkin akan menyuguhkan minum kepada orang yang berada dalam kondisi pingsan.
Padahal, orang yang sedang berada dalam kondisi tak sadarkan diri atau pingsan tidak boleh diberikan minum langsung.
BACA JUGA: Virus Marburg: Gejala Umum dan Penanganannya
Hal ini karena berkemungkinan akan berbahaya bagi orang tersebut sebab dapat membuatnya tersedak. Itu disebabkan orang yang pingsan tak dapat mengatur oksigen baik yang masuk maupun keluar dari organ pernapasannya.
Ketika tubuh berada dalam kondisi kelelahan, telat makan, terlalu cepat mengubah posisi tubuh hingga dalam kondisi berdesak-desakan.
Maka hal itu perlu diwaspadai karena kemungkinan dapat menjadi pemicu seseorang mengalami kondisi pingsan tersebut.
Tubuh yang terlalu lelah dapat menjadi pemicu menurunnya tekanan darah dan detak jantung pada seseorang.
BACA JUGA: Sering Tumbuh di Selokan, Ternyata Ketumpang Air Bisa Mengobati Penyakit Ini