RADARLAMPUNG.CO.ID - Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas 1 Raja Basa tanggapi kabar sumber kekayaan pegawainya Dhawank Delvi.
Kalapas Rajabasa Maizar menyatakan bahwa Dhawank Delvi membantu pengelolaan kantin di dalam lapas.
Di mana, pengelolaan kantin di dalam Lapas Rajabasa tersebut dilakukan oleh kelompok.
Maizar menjelaskan bahwa pengelola kantin di dalam lapas selalu berganti kelompok tiap tahunnya.
BACA JUGA:Soal Postingan Flexing Oknum Sipir, Ini Hasil Pemeriksaan dari Kemenkumham
Dalam satu kelompok terdapat 10 orang yang akan mengelola kantin dengan batas waktu satu tahun.
"Jadi di kantor ini pemenangnya (untuk mengelola kantin) itu per kelompok. Tiap tahunnya itu ganti pemenang atau kelompok," ungkapnya.
Sementara itu, kelompok tersebut diungkapkannya menyerahkan pengelolaannya kepada Dhawank Delvi.
"Dhawank ini mungkin membantu pengelolaan kantin," ungkap Maizar saat dikonfirmasi Radarlampung.co.id pada Rabu 26 April 2023.
BACA JUGA:Pj. Bupati Pringsewu Sidak OPD, Sanksi Menunggu Pegawai yang Absen Tanpa Alasan Jelas
Pengelolaan kantin tersebut untuk pengadaan segala macam keperluan para pegawai dan warga binaan di dalam lapas tersebut.
"Kantin itu menyediakan barang kebutuhan sehari-hari (kelontong, Red) serta makanan jadi untuk pegawai dan narapidana," ujarnya.
Maizar menjelaskan bahwa para pemenang itu merupakan pegawai lapas yang punya tupoksi sendiri.
Karena itu dilarang untuk memprioritaskan tenaga dalam mengelola kantin.
BACA JUGA:Soal Jabatan Kadiskes Lampung Terlama, Begini Kata Sekda