RADARLAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kampung Tunggal Warga, Kecamatan Banjar Agung, Tulang Bawang telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) Tahap 1.
BLT DD Tahap 1 Kampung Tunggal Warga merupakan periode Januari sampai dengan Maret 2023.
Penyerahan bantuan dilaksanakan di Balai Kampung Tunggal Warga, Kamis 30 Maret 2023 lalu.
Kepala Kampung (Kakam) Tunggal Warga Munawar Cahyo, A.Ma.Pd menjelaskan, kegiatan ini merupakan upaya Pemerintah dalam membantu perekonomian masyarakat yang terdampak dimasa Pandemi Covid-19 beberapa waktu lalu.
BACA JUGA:Bertahap, Layanan Kantor Cabang dan ATM BSI Kembali Pulih
Penerima BLT DD periode ini adalah KPM yang telah ditetapkan dalam Peraturan Kepala Kampung Nomor 1 Tahun 2023 tentang Daftar Nama Penerima Manfaat Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahun Anggaran 2023.
Munawar berharap bantuan ini dapat sedikit membantu masyarakat dalam memenuhi kubutuhan pokok sehari-hari.
Kakam Tunggal Warga itu juga berharap bantuan tersebut dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya oleh penerima.
Penyaluran BLT DD Tahap 1 periode Januari sampai dengan Maret 2023 diberikan kepada 26 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kampung Tunggal Warga.
BACA JUGA:Layanan Kantor Cabang dan ATM Bank BSI Kembali Pulih
Bantuan sebesar Rp 300 ribu akan diterima per kepala keluarga per bulannya.
Total BLT DD Tahap 1 periode Januari sampai dengan Maret 2023 Kampung Tunggal Warga yakni sebesar Rp23.400.000.
Penyerahan bantuan dilakukan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan saat itu.
Para KPM juga bersabar untuk antri dan tertib dalam penerimaan penyaluran BLT DD, sehingga pelaksanaan bisa berjalan dengan baik dan lancar.
BACA JUGA:Ini Klarifikasi Pemprov Lampung Terkait Randis Telat Bayar Pajak