Soal Ajakan Salam Yahudi di Ponpes Al Zaytun, Lucky Hakim Beri Komentar Begini

Selasa 09-05-2023,23:00 WIB
Reporter : Muhammad Arief
Editor : Alam Islam

Untuk persoalan pembelajaran, termasuk kontroversi yang kemudian menjadi viral, ini di luar pengetahuannya. 

"Jadi mungkin bisa ditanyakan langsung ke pihak Al Zaytun bilamana ada yang mau tau tentang metode dan ajarannya," tandasnya. 

Sementara cuplikan berita Radarlampung.co.id yang di-posting  akun @ndorobei.official mendapat beragam komentar. 

Postingan tersebut telah mendapatkan 3489 ilke dan 1.140 komentar. Termasuk dari Lucky Hakim. 

BACA JUGA: Alumni Voting Mazhab Pimpinan Ponpes Al Zaytun, Hasilnya?

Dalam postingan tersebut, terpantau hampir semua netizen turut menyertakan atau menandai akun instagram Lucky Hakim pada setiap komentarnya. 

Beragam komentar tersebut nyaris seluruhnya membela apa yang dilakukan oleh Lucky Hakim tersebut. 

Bahkan, sebagian dari netizen mengaku merasa terwakili dengan sikap yang ditunjukkan oleh Lucky Hakim. 

Diketahui, ucapan salam yang disampaikan pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun Panji Gumilang menyebabkan kehebohan. 

BACA JUGA: Heboh Salam Yahudi yang Diucapkan Pimpinan Ponpes Al Zaytun, Artinya Ternyata...

Salam yang belakangan diketahui merupakan salam Yahudi ini diucapkan pada perayaan 1 Muharam di Ponpes Al Zaytun tahun lalu.  

Dalam acara yang dihadiri Lucky Hakim, saat itu masih menjadi Wakil Bupati Indramayu, Panji Gumilang mengucapkan Hevenu Shalom Alechem.

Pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun Panji Gumilang mengajak mengucapkan salam tersebut sambil berdiri dan bernyanyi. 

Dalam unggahan video Youtube Arek Pati, Panji Gumilang mengajak warganya mengucapkan salam dan bernyanyi.

BACA JUGA: Dinilai Bikin Gaduh dan Nistakan Agama, NII Crisis Center Bakal Laporkan Panji Gumilang Pimpinan Al Zaytun

Belakangan diketahui, salam tersebut merupakan bagian dari lagi pujian kaum Yahudi. (*)

Kategori :