Informasi Buat Bunda, Bayi Satu Tahun Sebaiknya Diberi Makanan Ini

Rabu 07-06-2023,14:30 WIB
Reporter : Anggi Rhaisa
Editor : Anggri Sastriadi

BANDARLAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Ketika bayi telah berusia 1 tahun, bayi akan memasuki masa pertumbuhan dan perkembangan yang sangat cepat.

 

Sehingga dalam memasuki tahapan masa ini, bayi sangat membutuhkan asupan nutrisi yang tepat untuk menunjang kebutuhan gizi setiap hari. 

 

Makanan yang dapat diberikan oleh ibu pun juga sangat beragam, namun diperlukan menu makanan yang dapat meningkatkan kesehatan bayi.

 

Tiara Rica Dayani,S.Keb.,Bd.,M.Keb.,AIFO, Dosen Dosen STIKES Panca Bhakti sekaligus Bidan Penanggung Jawab Kasih Ibu Soesrini membenarkan hal tersebut.

BACA JUGA:Daftar Perwira Tinggi TNI Dengan Pangkat Baru, Termasuk Mantan Danrem 043/Garuda Hitam Lampung

Ia memaparkan bahwa berdasarkan buku KIA (Kesehatan Ibu dan Anak) Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, pemberian ASI disertai Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MP ASI). 

 

Pemberian makanan ini harus memenuhi beberapa kriteria, adekuat, makanan yang diberikan harus memenuhi kebutuhan gizi bayi. 

 

Dalam hal ini perlu mempertimbangkan jumlah, frekuensi, konsistensi/kekentalan makanan dan variasi makanan. 

 

Variasi tersebut terdiri dari makanan pokok seperti beras, jagung, umbi, singkong, sagu, biji-bijian dan lain lain. Makanan bersumber protein hewani seperti ikan, daging, ayam. Udang, telur, susu dan hati. 

Kategori :