Januari hingga 22 Juni 2023, Dinas Damkar Bandar Lampung Sebut 68 Kasus Kebakaran di Bandar Lampung

Kamis 22-06-2023,21:15 WIB
Reporter : Anggi Rhaisa
Editor : Anggri Sastriadi

BANDARLAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Sepanjang Januari sampai 22 Juni 2023 , Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Dan Penyelamatan kota Bandar Lampung menyebutkan 68 kasus kebakaran.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan kota Bandar Lampung, Anthony Irawan, menyampaikan setidaknya 68 kasus kebakaran di kota Bandar Lampung.

Dimana dari 68 kasus kebakaran kota Bandar Lampung, dua diantaranya merupakan kasus kebakaran yang cukup besar, yakni.

Pertama, pada Sabtu, 18 Maret 2023 Kebakaran Jalan Sultan agung, Kec.Way Halim dimana 3 orang korban meninggal dunia dan 1 orang luka bakar 25 persen.

BACA JUGA:Pererat Sinergisitas, Polres Lampung Timur Gelar Olahraga Bersama

Kedua, Selasa, 30 Mei 2023 Kebakaran di Jalan Imam Bonjol, Kec. Kemiling dimana korban meninggal 1 orang.

Lebih rinci, Anthony menyampaikan bahwa Dinas Damkar dan Penyelamatan kota Bandar Lampung terus berupaya meningkatkan pelayanan kita kepada masyarakat.

Anthony, juga menyampaikan Damkar dan Penyelamatan kota Bandar Lampung juga saat ini telah menempatkan unit mobil pemadam kebakaran berikut dengan personil siaga 1x24 jam di 14 kecamatan.

"Yang belum memiliki mobil pemadam kebakaran di 6 kecamatan yakni kec.Labuhan Ratu, Kec.TBU, Kec.TKP, Kec.Enggal, Kec.Tbb dan Kec.Kedaton," jelas Anthony pada Kamis, 22 Juni 2023.

BACA JUGA:Jelang Idul Adha, Pemkab Tulang Bawang Periksa Ratusan Ternak, Hasilnya...

Lebih rinci, Anthony juga menyampaikan menempatkan unit mobil pemadam kebakaran berikut personilnya siaga 1x 24 jam di 14 kecamatan guna mengantisipasi kebakaran secara cepat dan tepat menuju ke lokasi kebakaran. 

Serta memberikan penyuluhan kepada masyarakat tentang bahaya kebakaran dan bila terjadi kebakaran segera hubungi ke nomor cal center (0721)252741 yang selalu siap siaga melayani bila terjadi musibah kebakaran. (*)

Kategori :