RADARLAMPUNG.CO.ID - Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) pada Pemilu 2024 mendatang mengalami penambahan jika dibandingkan dengan Pemilu 2019 lalu.
Jumlah DPT Tulang Bawang pada Pemilu 2024 mendatang yakni sebanyak 306.767 orang.
Jumlah DPT Tulang Bawang tersebut terbagi atas 158.336 pemilih laki-laki dan 148.431 pemilih perempuan.
Jumlah DPT Tulang Bawang pada Pemilu 2024 bertambah sekitar 18.347 pemilih jika dibandingkan dengan Pemilu 2019 lalu.
BACA JUGA:Jelang Idul Adha, Pemkab Tulang Bawang Periksa Ratusan Ternak, Hasilnya...
Pada Pemilu 2019 lalu, berdasarkan data yang dihimpun jumlah DPT yakni sekitar 288.420 pemilih.
Jumlah itu terdiri dari 149.703 pemilih laki-laki dan 138.717 pemilih perempuan. Tersebar di 1.215 TPS di 15 kecamatan.
Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Tulang Bawang Edi Mustofa mengatakan, penetapan DPT Pemilu 2024 mendatang berdasarkan hasil rapat pleno.
"Iya, tersebar di 15 kecamatan dan 151 kampung/kelurahan," kata Edi, Kamis 22 Juni 2023.
BACA JUGA:Kejari Bandar Lampung Tahan Empat Tersangka Kasus Kredit Griya BNI Tanjung Karang
Dijelaskannya, para pemilih yang telah masuk ke dalam DPT Tulang Bawang akan tersebar di 1.307 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang disediakan KPU Tulang Bawang.
Dilanjutkannya, jumlah DPT yang telah ditetapkan telah termasuk diantaranya pemilih potensial yang belum memiliki KTP elektronik, atau pemilih yang memenuhi syarat saat hari pencoblosan pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang.
Kata Edi, pemilih potensial yang belum memiliki KTP elektronik di Tulang Bawang termasuk besar.
Menurutnya berdasarkan data yang dihimpun KPU Tulang Bawang ada sekitar 12.024 orang pemilih potensial. (*)