Harta Miliaran, Dua Bupati di Jambi Tercatat Tidak Punya Kendaraan, Kok Bisa?

Kamis 29-06-2023,16:00 WIB
Reporter : Alam Islam
Editor : Alam Islam

Selanjutnya ada Penjabat Bupati Tebo Aspan. Total kekayaannya mencapai Rp. 5.263.063.660.

BACA JUGA: 11 Perwira TNI Angkatan Udara Naik Pangkat, Delapan Jadi Jenderal Baru

Dari LHKPN tanggal penyampaian/jenis laporan tanggal 30 Maret 2022 periodik 2021, harta terbanyak berupa tanah dan bangunan. 

Nilainya mencapai Rp 4.220.000.000. Tersebar di Merangin yang merupakan hasil sendiri dan hibah tanpa akta. 

Lalu ada alat transportasi dan mesin senilai Rp 375.000.000, berupa Mitsubishi Pajero Sport tahun 2016.

Aspan juga tercatat memiliki harta berupakas setara kas senilai Rp 668.063.668.

BACA JUGA: Daftar Perwira Tinggi TNI Dengan Pangkat Baru, Termasuk Mantan Danrem 043/Garuda Hitam Lampung

Sementara Bupati Bungo Mashuri mencatatkan harta kekayaan sebesar Rp 3.806.202.991.

Ini berdasar LHKPN tanggal penyampaian/jenis laporan tanggal 30 Maret 2023 periodik 2022.

Sumber terbesar dari kekayaannya berupa harta tanah dan bangunan dengan nilai Rp 2.545.496.000.

Terdiri dari 15 bidang tanah dan bangunan di Bungo. Merupakan hasil sendiri, warisan dan hibah tanpa akta.

BACA JUGA: Paling Mewah, Ini Lima Jam Tangan Rolex Edisi Khusus Bertabur Emas Berlian

Untuk alat transportasi dan mesin tercatat senilai Rp 326.000.000.

Terdiri dari motor Suzuki tahun 2010 senilai Rp 10.000.000.

Motor Vespa Scooter tahun 1995 senilai Rp 3.000.000.

Ia juga memiliki mobil Isuzu pikap hasil warisan dengan nilai Rp 28.000.000.

Kategori :