RADARLAMPUNG.CO.ID – Setiap suku yang ada di dunia mestilah memiliki tradisi dan kebudayaan tersendiri.
Suku di dunia memiliki tradisi yang sudah ada secara turun temurun, yang menjadi sesuatu hal yang penting untuk dilestarikan.
Sebagaimana tradisi sumbat hidung yang dilakukan oleh suku Apatani.
Suku Apatani merupakan salah satu suku yang ada di India.
BACA JUGA: Mengenal Arti dan Fungsi Weton Bagi Masyarakat suku Jawa
Kelompok masyarakatnya tinggal dan bermukim di Kawasan dataran tinggi Apatani.
Sebagai pengetahuan, tempat tinggal suku Apatani terletak di lahan basah yang subur.
Lahan basah yang menjadi tempat tinggal suku Apatani ini berada di Arunachal, Pradesh, India
Suku Apatani memiliki kepercayaan sendiri yang dikenal dengan Donyi-Polo.
BACA JUGA: Truk vs KA Kuala Stabas, Ratusan Penumpang Dipastikan Selamat
Kelompok masyarakat suku Apatani berdoa kepada Matahari dan Bulan.
Sebagai informasi, Matahari disebut sebagai Donyi, sementara Bulan adalah Polo.
Adapun mata pencaharian kelompok masyarakat suku Apatani yaitu bercocok tanam dan menangkap ikan.
Kembali ke pembahasan tentang tradisi sumbat hidung yang ada pada kelompok masyarakat suku Apatani.