Lampung terkenal karena memiliki banyak destinasi wisata alam, keasriannya masih terjaga dan belum diketahui banyak orang sehingga disebut Hidden Gems. Salah satunya adalah Air Terjun Way Tayas yang eksotis.
Dikutip dari website Pemkab Lampung Selatan, Air terjun Way Tayas memiliki ketinggian dari atas ke dasar air sekitar 69| meter. Jika ingin berenang tentu aman, kedalaman air kolam yang berada di bawah air terjun tidak sampai 2 meter.
BACA JUGA:Simak, Inilah Tujuh Langkah Mudah Pasang Set Top Box Bergaransi untuk 2 Siaran TV
Fakta menarik nama Air Terjun Way Tayas, dalam Bahasa Lampung memiliki makna yakni "Way" artinya Air dan "Tayas" berasal dari kata Tayos yang artinya tak pernah mati. Sehingga dalam arti luas Air Tayos adalah Air yang tak pernah mati.
Pemandangan yang masih sangat asri dan alami. Bahkan, di tempat ini masih banyak hewan-hewan liar seperti monyet dan siamang yang bergelantungan di pohon.
Sering disebut hidden gems karena air terjun ini masih belum banyak diketahui orang atau jarang terekspos.
Sangat cocok bagi yang ingin menikmati alam dan merasakan kesunyian sambil mendengar aliran air terjun bernuansa surga ini.
Di sini, pemandangan dan suasana perkebunan kopi hingga kakao menjadikan air terjun ini semakin eksotis. Itu semua bisa kita nikmati sambil berjalan mencapai air terjun dari bawah kaki Gunung Rajabasa.
Selain indahnya, fasilitas di wisata ini juga sangat lengkap, mulai dari tempat parkir, WC hingga bilik ganti baju.
Pengelolaan air terjun pun selalu terjaga, karena rutin diperhatikan oleh desa setempat dan warga yang punya
kebun di sekitar daerah tersebut tertarik untuk datang ke Air Terjun Way Tayas ini, tidak perlu khawatir, karena akses jalan ke sini tidak sulit dan tidak begitu ekstrim.
BACA JUGA:Masuk Destinasi Wisata Populer, Ini 6 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Berkunjung ke Candi Cetho
Anda Bisa ditempuh dengan jarak 17 kilometer dari pusat Kota Kalianda, melalui rute ke arah Kecamatan Rajabasa, Kabupaten Lampung Selatan.
Mulailah berjalan kaki, namun harus tetap ekstra hati-hati karena jalannya yang cukup licin dan terjal.