Dekat Sungai Musi, Destinasi Wisata Sejarah di Palembang Ini Wajib Dikunjungi

Minggu 20-08-2023,21:46 WIB
Reporter : Ruri Setiauntari
Editor : Anggri Sastriadi

RADARLAMPUNG.CO.ID - Palembang, Sumatera Selatan tak hanya terkenal dengan makanan olahan ikannya, tetapi juga destinasi wisata sejarahnya.

Destinasi wisata sejarah di Palembang cukup populer karena Palembang termasuk salah satu kota tertua di Indonesia.

Palembang memiliki sejarah panjang sebagai salah satu pusat kebudayaan dan perdagangan di Nusantara, tak heran jika memiliki sederet destinasi wisata sejarah yang cukup populer.

Pada masa lalu, Palembang menjadi bagian dari Kerajaan Sriwijaya, salah satu kerajaan maritim terbesar di Asia Tenggara.

BACA JUGA:Banyak Terdengar Kisah Horor, Ini Fakta Wisata Sejarah Lawang Sewu di Semarang ternyata Justru Diminati

Budaya Palembang sangat beragam dan dipengaruhi oleh berbagai suku dan agama.

Masyarakat Palembang terkenal dengan kuliner khas seperti pempek, dan juga model pakaian khas seperti songket.

Jika Anda ingin merasakan suasana yang terjadi di masa lalu, tempat-tempat berikut ini dapat menjadi referensi untuk liburan berikutnya :

1. Bukit Siguntang

Bukit Siguntang terletak di Kelurahan Bukit Lama, Kecamatan Ilir Barat I, Palembang.

Tak jauh dari tepian utara Sungai Musi, hanya sekitar 3 kilo meter.

BACA JUGA:Wisata Sejarah ke Museum Brawijaya di Kota Malang, Melihat Langsung Gerbong Maut

Bukit ini memiliki nilai sejarah dan budaya yang penting dalam sejarah kota dan peradaban Sriwijaya yang pernah berkuasa di wilayah ini.

Bukit Siguntang dianggap sebagai tempat pemakaman raja-raja dan bangsawan Sriwijaya.

Pada bukit ini terdapat beberapa makam dan monumen, termasuk makam Dapunta Hyang Sri Jayanasa, yang dikenal sebagai pendiri Kerajaan Sriwijaya.

Kategori :