Inilah 5 Rekomendasi Motor Listrik Mirip Vespa, Dengan Harga Mulai dari Rp 9 Juta Saja

Kamis 26-10-2023,16:01 WIB
Reporter : MBKM 2
Editor : Ari Suryanto

RADARLAMPUNG.CO.ID – Setiap produsen berlomba-lomba membuat desain motor listrik trendi dan futuristik yang beragam untuk menarik minat konsumen.

Mulai dari minimalis, sporty, sampai desain bodi yang mirip dengan motor Vespa.

Bukan hanya spek loh, salah satu yang dapat menarik minat konsumen karena desainnya yang mewah dan futuristik.

Saat ini Vespa masih menjadi acuan kendaraan mewah dan trendi ala Italia.

BACA JUGA:5 Rekomendasi Motor Listrik Subsidi dengan Harga di Bawah Rp 10 Juta

Beberapa produsen menghadirkan motor listrik dengan desain yang mirip dengan Vespa.

Walaupun motor listrik memiliki harga yang cukup murah, tetapi spek yang ditawarkan tidak kalah mewah dengan motor Vespa.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini rekomendasi motor listrik yang mirip dengan motor Vespa.

1. Uwinfly

BACA JUGA:Wow! Jaringan Narkoba Ini Ambil Langsung dari Malaysia, Diamankan di Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan

Motor listrik Uwinfly diproduksi oleh pabrik asal Tianjin, Cina lalu dirakit di Semarang, Jawa Tengah di bawah naungan PT Uwinfly Indonesia Industries.

Motor merek ini menggunakan 2 jenis baterai dengan kapasitas baterai yang berbeda.

Jenis baterai SLA memiliki kapasitas sebesar 72V 20Ah, sedangkan baterai lithium-ion berkapasitas 72V 20Ah, 60V 20Ah, dan 72V 60Ah.

Dengan kapasitas baterai tersebut mampu menempuh jarak sejauh 65 km Sampai 70 km dalam sekali cas.

Kategori :