RADARLAMPUNG.CO.ID - Bandar Lampung menjadi salah satu kota yang memiliki banyak tempat ngopi yang hits dan instagramable. Selain itu, cafe ini cocok untuk tempat nongkrong anak muda.
Tak hanya, hits dan instagramable tempat ini menyediakan beragam menu makanan khas nusantara maupun makanan ala luar negeri.
Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini beberapa tempat ngopi hits dan instagramable di Bandar Lampung yang menarik untuk kamu kunjungi.
1. Doesoen Coffee
Doesoen Coffee and Space adalah salah satu cafe yang memiliki konsep unik dan menarik dengan menyediakan ruangan bernuansa Indonesia zaman dahulu.
BACA JUGA:Tips Liburan Hemat Akhir Tahun di Yogyakarta, Lengkap Dengan Rekomendasi Hotel Murah
Di desain dengan bangunan serta interior cafe serba kayu ini sangat cocok untuk dijadikan tempat nongkrong kamu bersama keluarga maupun teman.
Tempat ini memiliki beberapa fasilitas yang cukup lengkap seperti tempat parkir luas, toilet dan mushola. Di sini ada beberapa menu makanan yang menyediakan rice bowl untuk makanan berat, cemilan dan menu minuman mulai dari kopi hingga nonkopi.
Selain itu, terdapat menu unik di cafe ini antara lain base ice cream yang cocok untuk dessert seperti affogato, redgatto dan matchagatto.
Cafe tersebut buka mulai jam 09.00 sampai 22.00 WIB. Doesoen Coffee berlokasi di Jalan Pagar Alam Nomor 133, Gang PU, Kelurahan Segala Mider, Kota Bandar Lampung.
2. Cafe Kopi Legend
BACA JUGA:Rekomendasi Hotel Syariah Murah di Semarang, Bisa Dapat Tarif Mulai Rp 60 Ribuan per Malam
Cafe ini memiliki konsep bergaya nyentrik yang sangat cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga maupun teman karena di sini menyediakan tempat khusus untuk diskusi bersama kelompok.
Ada beberapa fasilitas yang cukup lengkap seperti toilet, mushola, tempat parkir dan tempat karaoke. Untuk tempat makannya pun luas dan ada area indoor hingga semi outdoor.
Untuk menu makanan sangat beragam antara lain menu nasi, ayam, iga, ikan, rice bowl, cemilan dan harga makanan tersebut mulai dari Rp 10 ribu. Sedangkan menu minuman ada kopi, cokelat, soda, teh dan harga minuman tersebut mulai dari Rp 6 ribu.