Nikmati Panorama 5 Gunung Dari 1 Lokasi di Ketep Pass Jawa Tengah, Ini Lokasi dan Rutenya

Senin 20-11-2023,01:02 WIB
Reporter : Dwi Prihantono
Editor : Yuda Pranata

Di dalam musium seluas 550 meter persegi tersebut pengunjung dapat menyaksikan miniatur Gunung Merapi.

Kemudian,  komputer interaktif yang berisi tentang dokumen kegunungapian, beberapa contoh batu-batuan bukti letusan dari tahun ke tahun.

Selanjutnya, poster puncak Garuda yang berukuran 3 x 3m, poster peringatan dini lahar Gunung Merapi.

BACA JUGA:Update Suhu Maksimum Harian di Indonesia Hari Ini Termasuk Lampung dan Jawa Tengah, Mana yang Paling Panas?

Selain itu, terdapat juga beberapa foto dan poster yang menggambarkan kisah dari aktivitas Gunung Merapi.

Fasilitas lain, di Ketep Pas terdapat bioskop mini yang memiliki kapasitas 78 tempat duduk.

Di dalam bioskop mini ini pengunjung dapat menyaksikan.film dengan durasi 25 menit berupa sejarah dari Gunung Merapi.

BACA JUGA:Cara Cek Hasil Tes Lolos SKD CPNS 2023 Bagi Lulusan SMA

Antara lain, meliputi peristiwa terbentuknya Gunung Merapi, jalur-jalur pendakian, penelitian di puncak Garuda, letusan dahsyat Gunung Merapi, dan berbagai peristiwa yang terjadi dalam rentetan waktu tertentu. (*)

Kategori :