RADARLAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulang Bawang mengandalkan Parenting dalam menuntaskan permasalahan stunting.
Salah satu yang diandalkan dalam menuntaskan stunting di Tulang Bawang yakni dengan Parenting.
Parenting sendiri memiliki kepanjangan yakni Penerapan Sistem Informasi Terintegrasi Penuntasan Stunting.
Kepala Dinas Kesehatan Tulang Bawang Fatoni mengatakan, pemerintah daerah memiliki terobosan inovasi terbarukan dalam menuntaskan stunting.
BACA JUGA:Soal Perubahan Jalan di Lampung Barat, Rapat Forum Lalu Lintas Putuskan 11 Poin
BACA JUGA:Intip 7 Keistimewaan Gili Trawangan yang Cocok Jadi Tujuan Destinasi Wisata di Akhir Tahun
Inovasi tersebut yakni dengan memanfaatkan teknologi digital dengan membuat sebuah sistem informasi terintegrasi untuk menuntaskan stunting di Tulang Bawang.
Parenting dirancang sebagai pusat informasi terkini data balita, balita stunting (panjang badan atau tinggi badan tidak sesuai umur), dan ibu hamil.
Dengan begitu, kata Fatoni, status pertumbuhan dan perkembangan balita serta ibu hamil di Tulang Bawang dapat langsung diketahui.
Fatoni menjelaskan, parenting memiliki fitur-fitur canggih. Dengan fitur-fitur tersebut, pemerintah dapat melihat dan memantau pertumbuhan serta perkembangan balita dan ibu hamil setiap bulannya.
BACA JUGA:Mutasi Pemkab Lampung Timur, Sekab Lantik 3 Pejabat Eselon 2, Ini Nama-namanya
BACA JUGA:BPOM Bandar Lampung Sidak Barang Kedaluarsa di Pringsewu, Temukan Kaleng Penyok, Tapi…
Apabila ditemukan balita stunting atau bermasalah dengan gizi, lanjut Kepala Dinas Kesehatan, Tim Konvergensi stunting Tulang Bawang bisa memanfaatkan data tersebut untuk menentukan kebijakan ataupun intervensi secara cepat dan akurat.
Dikatakan Fatoni, peluncuran iistem informasi terintegrasi ini merupakan langkah signifikan dalam menjawab tantangan stunting di Tulang Bawang.
"Melalui ketersediaan data yang akurat dan terkini, kami dapat merancang program-program intervensi yang lebih tepat sasaran dan menyeluruh untuk mewujudkan Kabupaten Tulang Bawang bebas stunting," katanya, Rabu 13 Desember 2023.