RADARLAMPUNG.CO.ID – Program pinjaman modal KUR Mandiri 2024 telah dibuka sejak pertengahan bulan Januari lalu.
Kredit Usaha Rakyat yang disalurkan Bank Mandiri memiliki dana alokasi yang cukup besar mencapai Rp37,5 triliun.
KUR Mandiri 2024 telah dibuka dan dapat diajukan dengan menyesuaikan pada jenis-jenis KURnya.
Bank Mandiri menyediakan beberapa jenis KUR Mandiri yang dapat dipilih oleh para pelaku UMKM yang membutuhkan pinjaman modal usaha dan menyesuaikan pada plafon yang telah ditetapkan.
Untuk jenis KUR Super Mikro dibatasi hingga plafon Rp 10 juta, KUR Mikro mulai Rp 10 juta sampai dengan Rp 100 juta, dan KUR Khusus ditetapkan plafon paling besar mencapai Rp500 juta.
Selanjutnya berkaitan dengan syarat dan ketentuan terbaru yang harus dipenuhi dan dipatuhi oleh nasabah sebelum mengajukan pinjaman modal di di Bank Mandiri yaitu sebagai berikut:
Dokumen Administrasi KUR Mandiri 2024
- Fotocopy Kartu Keluarga
BACA JUGA: Cukup Sekali Cas Tembus 100 Km, Intip Spek Unggulan Vespa Elettrica Lengkap Dengan Harganya
- Memiliki KTP Elektronik atau Surat Keterangan Pembuatan e-KTP bagi yang dikeluarkan oleh lembaga berwenang seperti disdukcapil.
- Fototocopy KTP pemohon dan pasangan (untuk calon debitur KUR yang sudah menikah).
- Memiliki NIB (Nomor Induk Berusaha) atau SKU (Surat Keterangan Usaha) mikro dan kecil yang diterbitkan oleh RT/RW, Kelurahan/Desa, atau bisa juga oleh pejabat yang berwenang dan/atau surat keterangan yang dipersamakan lainnya, dengan tetap menyesuaikan dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
- Memiliki NPWP, khusus untuk limit pinjaman di atas Rp50 juta.
BACA JUGA: Chukkae! Karina Aespa dan Aktor Lee Jae Wook Dikonfirmasi Berkencan