Cek, Syarat Masuk Sekolah Kedinasan STIS 2024, Lengkapi Sekarang

Sabtu 11-05-2024,14:01 WIB
Reporter : Dian Saptari
Editor : Anggri Sastriadi

RADARLAMPUNG.CO.ID - Silahkan cek, ini beberapa syarat masuk Sekolah Kedinasan STIS tahun 2024.

Syarat umum yang harus dilengkapi pendaftar  STIS tahun 2024 yakni sebagai berikut.

- Peserta sehat jasmani dan rohani.

- Peserta bebas dari penggunaan narkoba.

BACA JUGA:Mau Daftar Sekolah Kedinasan STIS 2024? Ini Tahapan Tes Seleksi yang Bakal Ditempuh Peserta untuk Bisa Lulus

- Peserta tidak buta warna baik secara total maupun parsial.

Bagi para peserta terkena rabun jauh ataupun dekat dapat diberikan toleransi di bawah ukuran 6 dioptri.

- Syarat lainnya yakni, lulusan sederajat atau SMA maupun SMK.

- Memenuhi nilai kualifikasi pada mata pelajaran matematika dengan nilai 8,00.

BACA JUGA:Catat, Tahapan Seleksi Sekolah Kedinasan STIN 2024 Sekaligus Syarat Masuk yang Harus Dipenuhi Pelamar

- Memenuhi kualifikasi nilai pendidikan bahasa Inggris yakni 8,00.

- melengkapi syarat Ijazah dan nilai rapor mulai dari  semester gasal sampai kelas 12.

- Peserta berusia minimal 16 tahun dan maksimal 22 tahun.

- Tidak pernah menikah.

BACA JUGA:3 Martabak Lampung Dengan Toping Berlimpah Super Lumer, Cocok Buat Naikin Mood

Kategori :