RADARLAMPUNG.CO.ID - Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko kian viral sebagai kapolres lucu di media sosial.
Bersama sang wakil, Kompol Ali Rahman, duet perwira menengah yang memimpin Polres Serang ini menjadi sorotan warganet di media sosial.
Polisi lucu yang menjadi pimpinan Polres Serang ini dikenal baik dengan program kerja Ngariung Iman Ngariung Aman.
Alumni Akpol 2005 yang memimpin Polres Serang dalam mutasi Polri Januari 2024 kerap menyapa warga sekitar dengan tingkah lucu, guyonan dan candaan bak Srimulat yang menggelitik.
BACA JUGA: Update Daftar Kapolres Jajaran Polda Lampung, Tujuh Pamen Alih Tugas
BACA JUGA: Barisan Perwira Menengah Masuk Mutasi Polri Juli 2024, 10 Promosi Jabatan Jadi Kapolres
Kedua anggota Polri itu sedang hits dan trending di jagat maya TikTok dan Facebook.
Hanya dengan mencari kata kunci Kapolres Lucu, masyarakat bisa dengan mudah menemukan aksi kocak keduanya di jagat maya.
Sebab AKBP Condro Sasongko dan Kompol Adi Rahman menemukan cara tersendiri untuk dekat dengan masyarakat.
Khususnya di wilayah tugas demi menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya.
BACA JUGA: Cek, Ini Contoh Surat Lamaran CPNS 2024 Sekaligus Format Dokumen Kelengkapan
BACA JUGA: 10 Contoh Soal Tes Inteligensi Umum SKD CPNS 2024
Beberapa video menampilkan polisi lucu Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko cukup viral.
Salah satunya saat dia keluar jendela mobil dinasnya. Sontak hal itu membuat warga kaget akan aksinya.
Ada lagi video yang menampilkan dirinya tercebur ke sawah saat membantu warga yang kebanjiran.