disway awards

Pemprov Lampung Perketat Pengawasan Pasar, Harga Bapok Diklaim Terkendali

Pemprov Lampung Perketat Pengawasan Pasar, Harga Bapok Diklaim Terkendali

Gubernur Mirza tinjau harga bahan pokok.---Sumber foto : ist.---

BACA JUGA:Fraksi PKS DPRD Dorong Pembatalan Perayaan Tahun Baru 2026, Layangkan Surat Ke Pemkab Pringsewu

Sebelumnya, Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal juga melakukan inspeksi langsung ke pasar tradisional, salah satunya Pasar Way Batu, Kabupaten Pesisir Barat. 

Dalam kunjungan tersebut, Mirza berdialog dengan pedagang dan memantau langsung harga cabai serta kebutuhan pokok lainnya.

Mirza menegaskan komitmen Pemprov Lampung dalam mengendalikan Indeks Perkembangan Harga (IPH) bahan pokok di seluruh pasar tradisional. 

Ia menekankan keseimbangan antara kesejahteraan petani dan daya beli masyarakat.

BACA JUGA:Honor WIN Dijual Global Mulai Rp11 Jutaan, Smartphone dengan Snapdragon 8 Elite Gen 5 dan Baterai 10.000mAh

“Indeks harga di tingkat petani harus berada di atas HPP agar petani sejahtera. Namun di sisi lain, masyarakat tetap harus mendapatkan harga sesuai HET atau HAP yang ditetapkan pemerintah,” tegasnya.

Pemprov Lampung memastikan pengawasan harga dan pasokan pangan akan terus dilakukan secara konsisten guna menjaga stabilitas ekonomi daerah dan melindungi kepentingan masyarakat menjelang Tahun Baru 2026.(*)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait