Iklan Bos Aca Header Detail

Kawasan Jalinbar Jadi Lokasi CFD

Kawasan Jalinbar Jadi Lokasi CFD

radarlampung.co.id. - Jalan lingkar barat (jalinbar) Lampung Tengah ditetapkan menjadi kawasan car free day (CFD) setiap Minggu. Hal ini diungkapkan Bupati Lamteng Loekman Djoyosoemarto di Lapangan Adijaya, Kecamatan Terbanggibesar, Minggu (19/1). \"Sepanjang jalan lingkar barat akan jadi kawasan car free day. Seluruh lurah dan Kakam yang berdekatan dapat menyampaikan informasi ini ke seluruh warga, terutama Bandarjaya Barat, Adijaya, dan Poncowati. Manfaatkan sebagai sarana olahraga keluarga,\" kata Loekman. Loekman melanjutkan, kawasan jalan lingkar barat ini masih sangat alami. \"Udaranya masih segar. Jadi pas benar buat olahraga seluruh kalangan masyarakat Lamteng, terutama Kecamatan Terbanggibesar dan sekitarnya,\" ujarnya. Pemanfaatan ruang publik ini, kata Loekman, tidak hanya dimanfaatkan untuk kegiatan olahraga. \"Bukan hanya untuk olahraga. Tapi, kegiatan-kegiatan lain yang sifatnya bisa mendorong atau membudayakan tumbuh serta berkembangnya usaha kecil dan menengah ataupun kegiatan-kegiatan lain yang sifatnya produktif,\" ungkapnya. Car free day, kata Loekman, merupakan salah satu cara untuk mengurangi ketergantungan diri terhadap kendaraan bermotor danĀ  bertujuan mengurangi polusi. \"Udara bisa bersih dan diri menjadi sehat. Car free day bukan hanya untuk hari ini. Tapi berjalan terus hingga ke depannya. Pelan-pelan nanti setelah ramai pasti akan berdampak positif bagi masyarakat,\" katanya. (rls/sya/ang)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: