Iklan Bos Aca Header Detail

Antisipasi Antrian Kendaraan di Pelabuhan, Mucul Opsi Penerapan Plat Ganjil Genap

Antisipasi Antrian Kendaraan di Pelabuhan, Mucul Opsi Penerapan Plat Ganjil Genap

RADARLAMPUNG.CO.ID – Penumpukan kendaraan di Pelabuhan Bakauheni Lampung-Merak Banten saat arus mudik lebaran turut menjadi sorotan pihak Kementrian Perhubungan. Direktur Jenderal (Dirjen) Perhubungan Darat (Hubdat) Budi Setiyadi mengatakan, pihaknya bakal menerapkan beberapa hal yang dapat dilakukan. Salah satunya rencana pemberlakuan kendaraan bernomor polisi ganjil dan genap saat menyebrang selat sunda. ”Ada wacana penerapan ganjil genap di penyebrangan Bakauheni-Merak. Prediksi pada saat puncak arus mudik, di jam-jamnya masyarakat banyak menyebrang mulai pukul 24.00 WIB hingga 06.00 WIB. Rencananya memanga dibagi, agar penumpukan kendaraan tidak hanya malam namun juga siang,” kata Budi usai Rakor di Swiss-Belhotel Lampung, Sabtu (4/5). Memang salah satu pendekatannya, lanjut Budi, dengan penerapan ganjil genap plat kendaraan. ”Misalnya, pada puncak arus mudik kami gunakan untuk masyarakat yang memiliki nomor polisi kendaraan ganjil sebelum jam pukul 24.00 WIB malam. Kemudian setelah pukul 24.00 WIB untuk dengan nomor polisi genap,” imbuhnya. Namun ini sifatnya baru berupa himbauan, bukan keharusan. Karena pihaknya berharap masyarakat menyadari agar tidak terjadi penumpukan penumpang di pelabuhan. ”Opsi lainnya yang akan kami lakukan juga degan menambah mudik gratis dengan kapal Roro Jakarta-Panjang, Lampung. Kemudian ada skema diskon. Ini semua akan kami godok di Jakarta bersama ASDP dan lainnya untuk penerapannya pada mudik lebaran 2019,” tandasnya. (rma/kyd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: