Ketua Apindo Lampung Temui Sejumlah Tokoh, Ini yang Dibahas
RADARLAMPUNG.CO.ID-Ketua Dewan Pengurus Provinsi (DPP) Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Lampung, Ary Meizari Alfian, didampingi staf bertemu empat tokoh di Jakarta, Senin-Selasa, 28-29 Juni 2021. Perdana, Ary menemui Ketua Bidang Organisasi, Keanggotaan, Pemberdayaan Daerah Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Apindo Adi Mahfudz Wuhadji, yang juga Wakil Ketua Dewan Pengupahan Nasional (Depenas) RI unsur Apindo. Ary melaporkan progres konsolidasi internal organisasi, komposisi keanggotaan asosiasi latar perusahaan dan UMKM-IKM tergabung, perkuatan struktur dan manajerial 15 DPK (Dewan Pengurus Kabupaten/Kota) Apindo se-Lampung, dan dua poin terkait. \"Kami juga sampaikan terkait permohonan pengesahan komposisi personalia struktur calon kepengurusan DPP Apindo Lampung masa bakti 2021-2026. Dan, menyerahkan draf surat terkait rencana rangkaian kegiatan pelantikan sekaligus pengukuhan pengurus, Inshaallah pada agenda dua hari akhir Juli ini,\" ungkap Ary. Kemudian Ary bertemu dengan Anggota DPR RI asal Lampung Zulkifli Hasan. \"Alhamdulillah beliau mendukung semua program strategis tersebut. Hampir dua jam diskusi berbagai hal untuk pengembangan dan kemajuan Lampung ke depan,\" kata Ary. Ary juga menggelar pertemuan dengan Welly Sugiono, Government and Corporate Affairs Director PT Great Giant Pineapple (GGP), yang juga calon anggota Dewan Pertimbangan DPP Apindo Lampung 2021-2026. Ary memaparkan rencana program inovatif pengembangan kawasan agroeduwisata terpadu-terintegrasi Lampung EduFarm di 6,4 hektar area lahan Laboratorium Lapang Terpadu Fakultas Pertanian Universitas Lampung (FP Unila). Rencana ini merupakan kolaborasi DPP Apindo Lampung dan Unila. \"Kami juga bahas program strategis lainnya, guna memperjuangkan kepentingan anggota Apindo Lampung serta kepentingan nasional ke depan. Salut untuk GGP, siap mendukung dan berkolaborasi mewujudkan kolaborasi dunia usaha dan dunia pendidikan,\" ucapnya. Terakhir, lawatan dipungkasi dengan menemui Zainal Abidin calon anggota Dewan Pertimbangan Apindo Lampung. Mantan Bupati Lampung Utara tersebut saat ini menjabat Plt Direktur Utama PT Asuransi Jiwa Bersama Bumiputera 1912. (rls/wdi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: