Upaya Pemkab Waykanan Hindarkan Masyarakatnya dengan Virus Corona

Upaya Pemkab Waykanan Hindarkan Masyarakatnya dengan Virus Corona

radarlampung.co.id - Pemkab Waykanan terus berupaya melakukan pengamanan masyarakatnya dari penyakit virus Corona di Waykanan, selain terus melakukan penyemprotan disinfektan diseluruh fasilitas-fasilitas umum yang ada hingga ke kampung, juga sosialisasi tentang membiasakan diri cuci tangan dengan sabun sebelum masuk ke dalam rumah, pembuatan posko gugusdepan pemeriksaan terhadap para penumpang bus baik yang keluar maupun pendatang ke Waykanan juga terus berupaya untuk menambah APD ya akan ditempatkan di Rumah Sakit Umum Zainal Abidin Pagar Alam dan 19 Puskesmas yang ada di Waykanan.

\"Para petugas kita di lapangan terus bekerja keras untuk memberikan penyemprotan pada fasilitas-fasilitas umum sekaligus memberikan edukasi kepada masyarakat luas untuk membiasakan cuci tangan sebelum masuk ke rumah masing-masing pasca beraktivitas diluar, juga terus melakukan pemantauan kepada masyarakat yang datang dari perantauan di pintu-pintu masuk Waykanan terletak di perbatasan dengan Lampung Utara dan Sumatera Selatan dengan jalan melakukan pengetesan kepada para pendatang sebelum memasuki Waykanan dengan protokoler kesehatan yang telah ditentukan,\" ujar Sekab Kab. Waykanan Saipul. (sah/ang)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: