Miris, Tugini Ditikam Saat Sedang Menggendong Anaknya

Miris, Tugini Ditikam Saat Sedang Menggendong Anaknya

radarlampung.co.id - Mimik menahan sakit terlihat dari wajah Tugini (40), warga Dusun Rowosari, Kecamatan Tanjungraya, Kabupaten Mesuji, di ruang IGD RSUDAM, Minggu (21/10) sore.

Wanita yang terbaring lemas dengan dua luka tusuk masing-masing di bagian bahu dan lengan kiri tersebut masih menjalani perawatan intensif dan belum dapat diajak berbicara, lantaran masih menahan rasa sakit.

Kliwon (44), suami korban bercerita, sekitar pukul 01.00 WIB dirinya mendengar letupan api. \"Padahal beberapa saat sebelum kejadian saya bersama keluarga baru saja makan. Setelah makan saya istirahat. Sekitar pukul 01.00 WIB istri dan anak saya teriak api-api,\" ujarnya saat ditemui di IGD RSUDAM.

Ia pun terbangun dari tidurnya dan langsung keluar untuk mengecek. Benar saja tampak api telah berkobar di bagian belakang dan depan rumahnya, sehingga membuat Kliwon meminta keluarganya untuk keluar.

\"Namun saat keluar terdengar suara letusan seperti tembakan sebanyak dua kali,\" terangnya sembari mengelus perut istrinya.

Saat tengah panik istrinya pun memberitahunya bahwa tangan dan bahunya mengalami luka. \"Jadi kondosi saat kejadian gelap, usai terdengar letusan istri saya bilang, pak-pak tanganku sakit, saya kira kena tembak, namun setelah dironsen, tangan dan bahu istri luka karena senjata tajam,\" terangnya.

Yang sangat miris, ternyata saat mengalami luka bacok Tugini sedang menggendong anak balitanya. \'\'Untung saja anak saya tidak ikut mengalami luka. Istri saya ditikam dari belakang saat sedang menggendong anak saya yang masih balita,\" terangnya.

Selain istrinya, Kliwon juga menuturkan bahwa anaknya bernama Rahmadi (16) mengalami luka tembak di tangan kanannya. \"Ternyata anak saya yang tertembak di tangan kanannya,\" ujarnya.

Saat ditanya, penyebab penyerangan yang meninpa keluarganya tersebut, Kliwon mengaku tidak tahu. \'\'Saya nggak tau penyebab penyerangan ini pak. Dan memang rumah saya jauh dari tetangga, berjarak sekitar 100 meter,\" ungkapnya. (pip)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: