Waduh, Mau Lebaran, Elpiji Tiga Kilogram di Tanggamus Langka

Waduh, Mau Lebaran, Elpiji Tiga Kilogram di Tanggamus Langka

radarlampung.co.id - Sejumlah warga di Tanggamus  mengeluhkan mulai langkanya elpiji tiga kilogram. Sementara bahan bakar itu sangat dibutuhkan menjelang Lebaran.

Menurut Veri Ersanti, salah seorang warga Kotaagung, kelangkaan elpiji tiga kilogram terjadi sejak beberapa hari terakhir. Kalaupun ada, harganya mencapai Rp27 ribu hingga Rp ribu per tabung.

\"Padahal hari biasa, harga elpiji tiga kilogram hanya Rp21 ribu sampai Rp23 ribu per tabung,\" kata Veri.

Kelangkaan elpiji juga disampaikan Wati, salah seorang warga Kotaagung. Pemilik warung ini mengatakan, biasanya ia masih memiliki stok. Namun saat ini tidak ada persediaan.

\"Kalaupun ada, harganya bisa sampai Rp30 ribu per tabung,\" sebut dia. Ia berharap pemerintah segera menindakjuti kelangkaan elpiji tiga kilogram ini. (ehl/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: