Iklan Bos Aca Header Detail

Cegah Lakalantas, Polsek Baradatu Gaturlalin di Jalinsum

Cegah Lakalantas, Polsek Baradatu Gaturlalin di Jalinsum

radarlampung.co.id - Upaya memberikan kenyamanan kepada pengendara dilakukan Polsek Baradatu dengan menggelar patroli rutin pengaturan lalu lintas (Gaturlalin), Kamis (6/2). Kegiatan yang dilakukan pagi hari ini berlangsung di jalan lintas Sumatera (Jalinsum) Kampung Tiyuh Balak. Kapolres Waykanan AKBP Andy Siswantoro melalui Kapolsek Baradatu Kompol Sarial Efendi mengatakan, kegiatan pengaturan lalu lintas ini merupakan salah satu wujud pelayanan prima Polri kepada masyarakat. \"Selain masyarakat yang berangkat menuju perkantoran maupun karyawan swasta, pengaturan diberikan kepada anak-anak yang turun dari kendaraan bermotor dan akan menuju ke sekolah. Harapannya perjalanan menjadi aman dan lancar serta mencegah terjadinya lakalantas,\" kata Sarial. Ia juga mengimbau pengemudi kendaraan untuk mengutamakan keselamatan diri sendiri dan orang lain. \"Selalu waspada. Berhati-hati saat berkendara dan patuhilah rambu-rambu lalu lintas di jalan raya,” tegasnya. (sah/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: