Iklan Bos Aca Header Detail

Nanda Indira Ajak Masyarakat Gemar Makan Ikan

Nanda Indira Ajak Masyarakat Gemar Makan Ikan

radarlampung.co.id – Untuk mencegah stunting, Bunda PAUD Pesawaran Nanda Indira mengajak seluruh masyarakat meningkatkan dan menggalakkan Gerakan Masyarakat Makan Ikan (Gemarikan). Sehingga diharapkan dapat lebih meningkatkan status gizi masyarakat. Terutama untuk anak-anak usia dini dalam rangka pencegahan stunting. \"Mengingat manfaat makan ikan sangat baik untuk pencegahan stunting dan kesehatan tubuh, saya mengajak seluruh masyarakat Pesawaran, terutama kepada para orang tua yang memiliki anak usia dini, untuk lebih membiasakan buah hatinya mengonsumsi ikan. Jangan terlalu dibiasakan anak-anak makan makanan siap saji,\" kata Nanda Indira saat memberikan sambutan pada kegiatan Germas di PAUD Kenari, Desa Kutoarjo, Kecamatan Gedongtataan, Kamis (21/11). Nanda menuturkan, di Indonesia, stunting menjadi salah satu masalah kesehatan yang perlu menjadi sorotan. Dengan menggalakkan gerakan masyarakat makan ikan (Gemarikan), diharapkan dapat lebih meningkatkan status gizi masyarakat. \"Makanan yang kita konsumsi, hendaknya mengandung gizi tinggi. Tidak harus mahal. Makanan dengan gizi tinggi dapat kita peroleh dari ikan. Sebab ikan merupakan bahan pangan yang sangat baik bagi tubuh manusia dan mengandung zat-zat yang dibutuhkan, seperti protein, mineral, asam amino, terutama omega 3,\" tegasnya. (ozi/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: