Yuk Kenalan dengan Alat Musik Lampung, Generasi Muda Harus Tahu

Yuk Kenalan dengan Alat Musik Lampung, Generasi Muda Harus Tahu

Untuk memainkan Gamolan sama halnya dengan cara memainkan alat musik Gamelan lainnya, yaitu dengan cara dipukul.

BACA JUGA:Pantai Slimpuyang, Hidden Gem dari Lampung Selatan yang Jarang Diketahui

4. Kerenceng atau Terbangan

Alat musik tradisional ini terbuat dari kulit hewan kambing serta bahan kayu.

Kerenceng atau Terbangan di lengkapi dengan rotan. Kerenceng dimainkan sebagai pengiring suara dalam acara adat.

Untuk memainkan Kerenceng adalah dengan cara ditepuk pada bagian tengahnya menggunakan tangan tanpa alat bantu khusus.

Dari bentuknya, alat musik tradisional ini berhubungan dengan budaya Islam dan budaya asli setempat.

BACA JUGA:Pantai Marina Lampung Selatan, Wisata Alam yang Memukau dengan Jajaran Batu Karang

5. Kompang atau Khaddap

Alat musik tradisional ini termasuk kategori musik Gendang.

Kompang terbuat dari kulit hewan kambing dengan beragam ukuran. Mai dari ukuran garis pusat sepanjang 22.5 cm, 25 cm, 27.5 cm, hingga mencapai 35 cm.

Awalnya, alat musik tradisional ini berasal dari Arab. Kemudian ada yang mengatakan bahwa Kompang dimainkan sebagai penyambutan kedatangan Baginda Rasulullah S.A.W. pada zaman itu.

Untuk menghasikan suara yang lebih bagus, Kompang dimainkan secara beregu dengan posisi pemain duduk, berdiri atau berjalan.

Untuk memainkan Kompang adalah dengan cara memegang Kompang dengan satu tangan, sementara tangan satunya memukul Kompang.

BACA JUGA:5 Destinasi Wisata di Lampung Timur, Nomor 4 Masih Alami dan Sejuk

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: