Dandim 0410/KBL Hadiri Sertijab Dandim Tanggamus
Bandar Lampung Komandan Kodim 0410/KBL Kolonel Inf Romas Herlandes SE.,M.Si.,MM, didampingi Ketua Persit KCK Cabang XXX Kodim 0410/KBL Ny. Esa Romas Herlandes, menghadiri acara serah terima jabatan (Sertijab) Dandim 0424/Tanggamus serta Tradisi penerimaan Perwira Baru dan pelepasan Pejabat Korem 043/Gatam, bertempat di Makorem 043/Gatam jalan Teuku Umar, Kota Bandar Lampung, Sabtu (4/9/2021) Acara tersebut ditandai dengan penandatanganan naskah berita acara Sertijab dari pejabat lama kepada pejabat baru dihadapan Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Drajad Brima Yoga S.I.P.,MH. Danrem 043/Garuda Hitam, dalam sambutannya mengatakan, sertijab ini merupakan rangkaian kegiatan prosesi Tour Of Duty dan Tour Of Area dilingkungan TNI AD, sekaligus konsekuensi logis dari kebutuhan organisasi dalam rangka pembinaan personel dan pembinaan satuan. \"Melalui alih tugas dan jabatan ini, diharapkan akan lebih memacu semangat dan kreativitas serta melahirkan ide dan pemikiran baru dalam rangka memberikan pengabdian yang terbaik bagi kemajuan Kodim 0424 Tanggamus,\" ujar Danrem 043/Gatam. Lebih lanjut, Danrem 043/Gatam mengungkapkan, bahwa Kodim 0424/Tanggamus sebagai Aparat Komando Kewilayahan yang memiliki peran dan tugas strategis guna membantu menjaga dan memelihara kondisi wilayah agar tetap kondusif dengan tantangan tugas kedepan yang semakin kompleks. \"Berkenaan dengan hal itu, atas nama Danrem 043/Gatam dan pribadi saya menyampaikan terimakasih dan penghargaan yang tulus kepada Letkol Inf Arman Aris Sallo beserta istri, yang mana telah menyelesaikan tugas dan tanggung jawabnya,\" pungkasnya \"Kepada Letkol Arm Micha Arruan S.E.,M.M., selaku Dandim 0424/TGM yang baru beserta istri, saya ucapkan selamat bertugas diiringi harapan sukses selalu dalam mengemban tugas pokok Kodim 0424/Tanggamus,\" tambahnya Hadir dalam acara, diantaranya yakni Kasrem 043/Gatam Kolonel Czi Budi Hariswanto, S.Sos, para Kasi Jajaran Korem 043/Gatam, para Dandim Jajaran Korem 043/Gatam, dan Ketua Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/Sriwijaya beserta pengurus.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: