Iklan Bos Aca Header Detail

Dukung Penanganan Covid-19, Partai Gerindra Akan Serahkan Bantuan Ventilator dan Alat VTM

Dukung Penanganan Covid-19, Partai Gerindra Akan Serahkan Bantuan Ventilator dan Alat VTM

RADARLAMPUNG.CO.ID - DPD Partai Gerindra Lampung berencana memberikan bantuan ventilator dan alat Viral Transport Medium (VTM). Ini bentuk dukungan untuk membantu penanganan pasien Covid-19. Bantuan rencananya diserahkan oleh Sekjen DPP Partai Gerindra Ahmad Mujani kepada Ketua Satuan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Lampung Arinal Djunaidi, Senin (21/9). Sekretaris DPD Partai Gerindra Lampung Pattimura menyampaikan, bantuan ini merupakan tindak lanjut Partai Gerindra terhadap persoalan kurangnya alat bantu pernafasan (ventilator) pada beberapa rumah sakit. \"Bantuan sudah kita agendakan akan diserahterimakan besok Senin. Langsung pak Sekjen yang menyerahkan. Terdiri dari enam ventilator. Rencananya diberikan untuk Lampung Selatan, Lampung Barat, Pesawaran, Pringsewu, Lampung Tengah dan Lampung Utara,\" kata Pattimura dalam konferensi pers di ruang Fraksi Gerindra DPRD Lampung, Jumat (18/9). Menurut Pattimura, acara tersebut akan dihadiri juga oleh enam kepala daerah yang menerima bantuan. \"Itu nanti akan langsung diserahkan gubernur kepada kepala daerah masing-masing,\" ujarnya. Selain itu, untuk mempercepat tes Swab di Lampung, Partai Gerindra juga akan memberikan 5.000 VTM. \"Ini merupakan alat pendukung tes Swab,\" tandasnya. (den/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: