Iklan Bos Aca Header Detail

Pol PP Waykanan Tertibkan Lapo Tuak

Pol PP Waykanan Tertibkan Lapo Tuak

radarlampung.co.id – Menghadapi pelaksanaan Pemilihan Kepada Daerah (Pilkada) yang semakin dekat. Satuan Polisi Pamong Praja (Pol-PP) Kabupaten Waykanan terus berupaya menciptakan suasana kondisi masyarakat yang kondusif salah satunya, dengan jalan melakukan penertiban secara kontinu di lokasi-lokasi yang diduga dapat menjadi pemicu konflik diantaranya warung remang-remang yang ada di sepanjang Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum). “Sebagai penegak Perda tentunya kami tidak ingin kecolongan. Untuk itu melalui bekerja sama dengan aparat terkait kami telah mengagendakan razia atau penertiban atas keberadaan warung remang-remang lapo tuak yang ada di sepanjang jalur lintas tengah kita sumatera,” ujarnya Kasat Pol-PP Waykanan Nuryadin, Minggu (19/1) Lalu untuk sementara, pihaknya hanya melakukan pendataan dan meminta agar para pelaku tidak lagi mengunlangi perbuatannya. “Untuk para pelaku penjualan tuak kami minta untuk tidak lagi berjualan dan kalau pada razia yang akan datang tetap membandel maka akan langsung diberikan sanksi yang berat,\" tandasnya. (sah/ang)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: