Rulvastina Randy Jabat Posisi GM Novotel yang Baru

Rulvastina Randy Jabat Posisi GM Novotel yang Baru

radarlampung.co.id - Sempat menjadi salah satu tim preopening Hotel Novotel Lampung, pada tahun 2009 lalu. Rulvastina Randy, kini kembali menjadi bagian dari Hotel Novotel Lampung dan menjabat sebagai General Manager, menggantikan Bagus Dewa Kurniawan per 28 Oktober 2020, kemarin. “Saya bergabung dengan Novotel Lampung sejak hotel ini pertama kali dibangun. Kemudian diresmikan pada 2010 dan pada 2013, saya diminta untuk begabung dengan grup Accor (grup Novotel, red) lainnya,” kata wanita yang akrab disapa Tina ini kepada radarlampung.co.id, Selasa (3/11). Tina sendiri mengaku kagum pada perkembangan Lampung, lantaran terakhir kali meninggalkan kota Tapis Berseri tersebut, menurutnya perkembang hotel belum sepesat saat ini. Dirinya juga mengakui, market bidang perhotelan di Lampung memang sudah sedikit berubah dibanding tujuh tahun lalu saat dia menjabat sebagai Executive Assistant Manager di Novotel Lampung “Kalau dulu hotel di Lampung bisa dihitung dengan jari, tapi sekarang saya lihat sudah mulai banyak bermunculan hotel-hotel baru, khususnya di Bandarlampung,” kata wanita kelahiran Bandarlampung, 19 April 1966 ini. Lebih jauh dia mengatakan, masa pandemi Covid-19 yang melanda saat ini memang menjadi tantangan tersendiri baru bidang perhotelan untuk dapat tetap berkembang. Meski begitu, menurutnya hal tersebut tidak lantas menjadi alasan untuk terpuruk. Sesuai dengan regulasi yang diberikan grup Accor, Novotel Lampung selalu memastikan seluruh tamu baik yang menginap maupun yang melakukan kegiatan di hotel tersebut terlindungi dengan standar kesehatan mereka. Hal tersebut dibuktikan dengan diraihnya sertifikat ALLSAFE, pada Juli 2020 lalu. “Penilaian untuk sertifikasi ALLSAFE ini juga dilakukan Accor dengan menggandeng pihak ketiga yakni lembaga sertifikasi internasional. Adanya sertifikat dan standar kesehatan ini, kita ingin membuat tamu lebih nyaman dan tidak perlu khawatir saat beraktifitas di Novotel,” tambahnya. Tidak hanya bagi tamu yang datang, standar kesehatan juga diberlakukan untuk para karyawan, dimana mereka wajib untuk melakukan protokol kesekatan saat meninggalkan hotel dan kembali berkeja keesokan harinya. Di samping itu, masa pandemi juga tidak lantas menyurutkan keinginan Novotel untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi para tamu dan pengunjung setianya. Salahnya satunya dengan memberikan promo dan penawaran yang menarik. “Terlebih sekarang sudah mendekati akhir tahun dan memang biasanya identik dengan berbagai kegiatan dan program. Itu yang saat ini sedang kita pikirkan dan rancang ke depannya,” sambung dia. Meski tersandung masa pandemi, Tina mengaku, keinginan masyarakat untuk datang berkunjung ke Novotel Lampung masih cukup bagus. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya kenaikan okupansi hotel selama libur panjang di akhir bulan Oktober lalu, yakni sebesar 20 persen. “Terlebih sekarang sudah ada tol, sehingga masyarakat yang dari Palembang juga banyak berkunjung kemari. Kalau dulu tamu kita mungkin sebatas dari Jakarta, karena lebih dekat. Tapi setelag ada tol, akses dari Palembang dan sekitarnya juga sudah lebih mudah dan cepat,” pungkasnya. (Ega/yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: