Menparekraf Sandiaga Uno Silaturahmi dengan Keluarga Besar PPP Lampung

Menparekraf Sandiaga Uno Silaturahmi dengan Keluarga Besar PPP Lampung

unjungi kota Bandar Lampung, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI (Menparekraf), Sandiaga Uno melakukan silaturahmi dengan keluarga besar Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Lampung--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Kunjungi kota Bandar Lampung, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI (Menparekraf), Sandiaga Uno melakukan silaturahmi dengan keluarga besar Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Lampung, Sabtu 27 Agustus 2022.

Supriyanto selaku Ketua Dewan Pimpianan Wilayah (DPW) PPP Lampung mengatakan, kunjnungan itu, dalam rangka silaturahmi dan berdiskusi mengenai pertumbuhan ekonomi.

"Tentunya dengan kehadiran Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI bisa memajukan pertumbuhan perekonomian kreatif di provinsi lampung,"ucapnya pada radarlampung.co.id

Selain pertumbuhan perekonomian di Lampung, Supriyanto berharap, kedepannya Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Lampung bisa mencapai target.

BACA JUGA:Pakar Hukum : Pengakuan Putri Bisa Disebut Obstruction of Justice

"Saya berharap melalui silaturahmi dan diskusi bersama pak Sandiga Uno bisa membantu pertumbuhan dan perkembangan Partai Persatuan Pembangunan(PPP) Lampung dalam mencapai target yang sudah ditentukan," ujarnya.

Sementara, Sandiaga Uno selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI menyampaikan, rasa terimakasih atas undangan silaturahmi dari keluarga besar PPP Lampung yang digelar di salah satu Rumah Makan Padang terbaik di Bandar Lampung.

"Saya merasa sangat senang diundang untuk berdialog memikirkan masa depan ekonomi Indonesia. Dan terimakasih atas jamuan terbaiknya" ungkapnya.

Sandiaga menyebut, dalam rangka kunjungan kerja di provinsi Lampung, ia melihat, bahwasannya Lampung memiliki potensi yang baik dari segi ekonomi kreatif maupun ekonomi keseluruhan.

BACA JUGA:Karangan Bunga untuk Ferdy Sambo Masih Jadi Misteri

"Melihat potensi yang besar di Lampung. Tentunya saya akan terus memberikan dukungan dan semangat kepada Ketua Umum PPP Lampung dan pengurus. Untuk terus membangun provinsi Lampung," jelasnya.

Sandiaga berharap, PPP Lampung dapat terus berkembang lebih maju dan bisa memperjuangkan negara Indonesia yang sejahtera adil dan makmur, dengan konsep islam Rahmatan Lil Alamin.

"Tetap semangat untuk terus membantu mengurangi angka kemiskinan di Lampung. Nanti, akan saya sampaikan hasil dari silaturahmi kita bersama ketua PPP Lampung," tandasnya.

Sementara, Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi Lampung, P. Azazie STGD, S.E turut mengucapkan, rasa syukur dan terimakasih atas kehadiran Sandiaga Uno.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: