Ini Sosok Jagoan Marquez Dalam Perebutan Titel Juara Dunia MotoGP 2022

Ini Sosok Jagoan Marquez Dalam Perebutan Titel Juara Dunia MotoGP 2022

Marc Marquez. (motogpcom)--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Fabio Quartararo (Yamaha), Francesco Bagnaia (Ducati), juga Aleix Espargaro (Aprilia) sama-sama memiliki peluang untuk merebut titel Juara Dunia MotoGP 2022.

Ya, jelang balapan MotoGP Australia 2022, Quartararo hanya unggul 2 poin atas Bagnaia.

Sedangkan Aleix Espargaro tertinggal 20 poin dengan 75 poin maksimal yang masih bisa direbut.

Lalu, siapa dari 3 pembalap tersebut yang dijagokan Marc Marquez?

BACA JUGA:Tunjangan Rp 250 Ribu untuk Guru Madrasah Non PNS Sudah Cair, Ini Syarat Pencairannya

Baby Alien mengakui persaingan musim ini sangatlah merata.

"Persaingan di MotoGP saat ini sangat merata. Anda dapat melihatnya hasilnya, di klasemen, di jumlah pemenang berbeda," ucap Marquez, melansir JPNN.

"Namun, seperti biasa ada dua atau tiga pembalap yang membuat perbedaan; Fabio Quartararo, Bagnaia, dan Aleix Espargaro," sambungnya.

Menurutnya, ketiganya sedikit lebih cepat dari yang lain dan di atas semua itu mereka semua lebih konsisten dibandingkan lainnya.

BACA JUGA:Ini Ancaman Hukuman Rizky Billar yang Kini Jadi Tersangka Kasus KDRT Terhadap Lesty Kejora

Oleh karena itu, Marquez menilai sulit menebak siapa yang bakal jadi juara dunia.

"Siapa yang akan jadi juara dunia? Hal ini sulit diketahui," kata dia.

Bagi Marquez, ketiganya memiliki keunggulan masing-masing.

Hanya saja, dia lebih mengunggulkan Bagnaia lantaran menganggap Desmosedici Ducati menjadi sepeda motor terbaik saat ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: