UKMI Ar-Rahman Beri Kajian Pentingnya Menjaga Aurat Muslimah

UKMI Ar-Rahman Beri Kajian Pentingnya Menjaga Aurat Muslimah

FOTO HUMAS UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA--

BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Training fasilitator Milah Smart memberikan materi pentingnya menjaga aurat bagi muslimah pada kajian UKMI Ar-Rahman Universitas Teknokrat Indonesia, Minggu 16 Oktober 2022.

Agenda yang digelar di Masjid Asmaul Yusuf kampus Universitas Teknokrat Indonesia ini bertajuk Darurat Cinta Aurat diikuti 20 peserta dari berbagai jurusan.

Kajian tersebut bertujuan menambah wawasan pentingnya menutup aurat dan sarana untuk memperkokoh komitmen dalam menjaga aurat bagi seorang muslim.

Milah mengatakan, aurat merupakan bagian dari tubuh manusia. Baik itu laki laki dan perempuan yang wajib ditutupi dari pandangan orang lain atau yang bukan mukhrim dengan menggunakan pakaian.

BACA JUGA: Universitas Teknokrat Indonesia Kembangkan Metaverse for Education

“Karenanya, bagian tubuh yang menjadi anugerah terbesar dari Allah ini harus kita jaga sebaik-baiknya,” tegas Milah. 

Milah mengungkapkan, menutup aurat juga bagian dari mengimplementasikan keimanan seorang muslim dan muslimah.

Allah berfiman dalam Surah Al Ahzab ayat 59, yang berbunyi, ”Hai Nabi, katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang mukmin: Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka. Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak di ganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang”.

Menurut Milah, ada beberapa keutamaan dalam menjaga aurat. Pertama untuk menjadikan diri agar lebih mudah dikenal. Kedua, ketentuan yang Allah sudah digariskan pada setiap hambanya.

BACA JUGA: Canggih, Dosen dan Mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia Ajarkan Siswa Merakit Robot Cerdas

Ketiga, menjadikan diri kita lebih terhormat dan terjaga. Keempat, implementasi dari komitmen kita dalam berislam.

Dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Abu Daud, ”Wahai Asma! Sesungguhnya wanita jika sudah baligh maka tidak boleh nampak dari anggota badannya kecuali ini dan ini (beliau mengisyaratkan ke muka dan telapak tangan)”.

Milah juga membagikan beberapa ketentuan hijab dalam Islam bagi seorang muslimah. Di antaranya menutup seluruh tubuh kecuali wajah dan telapak tangan. 

Kemudian longgar dan tidak ketat hingga tidak memperlihatkan lekuk tubuh serta idak menyerupai pakaian laki-laki.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: