Pecah Ban, Fortuner Tabrak Hino di Tol Lampung Hingga Terbalik, Begini Kronologisnya

Pecah Ban, Fortuner Tabrak Hino di Tol Lampung Hingga Terbalik, Begini Kronologisnya

Kecelakaan terjadi di tol Lampung atau Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) tepatnya di KM 56+800 B, sekitar pukul 05.30WIB, Minggu 29 Oktober 2022.--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Kecelakaan terjadi di tol Lampung atau Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) tepatnya di KM 56+800 B, sekitar pukul 05.30WIB, Minggu 30 Oktober 2022.

Kecelakaan itu, disebabkan karena kendaraan Fortuner warna Hitam No Pol B 1671 J mengalami pecah ban, sehingga menabrak Kendaraan Truck Hino warna Hijau No Pol BG 8206 KK.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Hanya saja, korban mengalami luka berat dan ringan.

Kasat Lantas Polres Lampung Selatan, AKP Jonnifer Yolandra,SIK.MH menjelaskan, kronologis kejadin tersebut, berawal saat kendaraan Jeep Toyota Fortuner warna Hitam No Pol B 1671 J berjalan dari arah Terbanggi menuju Bakauheni.

BACA JUGA:Operasi Microsleep di Tol Bakter, Ada 22 Sopir Mengantuk

Saat itu, kendaraan berjalan dilajur cepat diduga dengan kecepatan tinggi. Sampai di KM 56+800, ban depan sebelah kiri Kendaraan Jeep Toyota Fortuner warna Hitam mengalami pecah, sehingga Kendaraan itu hilang kendali ke lajur lambat.

"Nah, saat sopir Fortuner itu hilang kendali, sopir menabrak ban belakang sebelah kanan Kendaraan Truck Hino warna Hijau sampai roda belakang sebelah kanan Kendaraan Truck Hino patah (terlepas). Kemudian, Kendaraan Truck Hino hilang kendali dan terbalik," beber Jonnifer, Minggu 30 Oktober 2022.

Adapun identitas dari korban kecelakaan itu yakni Meffrizal (39) Pengemudi Kendaraan Jeep Toyota Fortuner warna Hitam No Pol : B 1671 J yang merupakan warga Jln. Flamboyan XVI No. 4 Kebun Kenangan Ratu Agung Prov. Bengkulu yang mengalami Luka Ringan / Shok / Trauma. Saat ini, korban dirawat di RS. Imannuel Bandar Lampung.

Kemudian, Tomi Sumarlin (38), Penumpang Kendaraan Jeep Toyota Fortuner yang merupakan warga Jln. Perjuangan Gg. Mawar 1 No. 5 Kebon Jeruk Jakarta Barat. Ia mengalami patah tulang kaki kiri dan luka robek dikepala. Saat ini, korban dirawat di Rs. Imannuel Bandar Lampung.

BACA JUGA:Arinal Djunaidi Apresiasi Inovasi Mesin Pencacah dan Penepung Kabupaten Tubaba

"Terakhir, korban yang mengalami kecelakaan yakni Mulyadi (52) Sebagai Pengemudi Kendaraan Truck Hino warna Hijau. Korban merupakan warga Dusun Sido waras, Teluk Gelam, Oki, Provinsi Sumsel. Korban mengalami luka lecet siku tangan kiri dan tidak dirawat," kata Jonnifer.

Akibat kecelakaan itu, sambung Jonnifer, kerugian material yakni sekitar Rp 50 juta. "Saat kami mengetahui ada kecelakaan itu, kami langsung datang ke TKP, mengecek CCTV dan mengamankan barang bukti," ujarnya.

Jonnifer menghimbau kepada pengendara untuk berhati-hati dalam melakukan perjalanan.

BACA JUGA:Partisipasi di FinExpo 2022, BNI Tebar Reward

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: