Kasus Gagal Ginjal Akut, Ada Dua Perusahaan Farmasi Dilaporkan ke Bareskrim Polri

Kasus Gagal Ginjal Akut, Ada Dua Perusahaan Farmasi Dilaporkan ke Bareskrim Polri

Ilustrasi obat sirop (@bpom) ----

Diketahui dalam kasus merebaknya penyakit gagal ginjal akut pada anak, Polri tengah melakukan penyidikan.

BACA JUGA:10 Merk Set Top Box Terbaik Untuk Tv Digital Resmi Bersertifikat Kominfo

Penyidikan dilakukan setelah Polri menemukan cukup bukti adanya dugaan tindak pidana dalam kasus gagal ginjal akut pada anak.

Karenanya, Bareskrim menaikkan status dari penyelidikan ke tahap penyidikan. 

Direktur Tindak Pidana Tertentu (Dirtipidter) Bareskrim Polri Brigjen Pol Pipit Rismanto mengatakan pemeriksaan untuk memberika klarifikasi terhadap sejumlah pejabat BPOM terkait dugaan tindak pidana dalam kasus gagal ginjal akut.

Dijelaskannya, pihaknya pun telah mengirimkan undangan untuk memberikan klarifikasi.

BACA JUGA:WhatsApp ke Nomor Ini Biar Kamu Bisa Dapat Set Top Box Gratis

"Betul (surat panggilan sudah dikirim ke BPOM), Kami sudah koordinasi," ujarnya, Selasa, 8 November 2022.

Terkait udangan penyampaian klarifikasi tersebut pihaknya masih menunggu jawaban dari pihak BPOM. 

Selain itu, dia juga belum menyampaikan secara detail terkait materi pemeriksaan.

"Tinggal tunggu jawaban waktu dari beberapa pejabat yang membidanginya untuk siap memberikan klarifikasi," tuturnya. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: fin.co.id