Groundbreaking Gedung Pusat Kajian Cassava, Kelapa Sawit, dan Tebu FP Unila

Groundbreaking Gedung Pusat Kajian Cassava, Kelapa Sawit, dan Tebu FP Unila

Plt. Rektor Universitas Lampung (Unila) Dr. Mohammad Sofwan Effendi, M.Ed., bersama Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, meletakkan batu pertama (groundbreaking) pembangunan Gedung Pusat Kajian Cassava, Kelapa Sawit, dan Tebu, Fakultas Pertanian (FP) Unila, --

RADARLAMPUNG.CO.ID - Plt. Rektor Universitas Lampung (Unila) Dr. Mohammad Sofwan Effendi, M.Ed., bersama Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, meletakkan batu pertama (groundbreaking) pembangunan Gedung Pusat Kajian Cassava, Kelapa Sawit, dan Tebu, Fakultas Pertanian (FP) Unila, Rabu 16 November 2022.

Peletakan batu pertama dilakukan di Laboratorium Lapangan Terpadu FP Unila. Acara turut dihadiri Kapolda Lampung Irjen. Pol. Dr. Akhmad Wiyagus, S.I.K., M.Si., M.M., perwakilan komandan Resort Militer 043 Garuda Hitam, para dekan, direktur Pascasarjana Unila, rektor senior, dosen peneliti, dan sejumlah sivitas akademika Unila.

"Gedung yang akan dibangun empat lantai ini merupakan hibah dari keluarga Bapak Winata melalui Bapak Widarto dari Sungai Budi Group, sekaligus dalam rangka memeriahkan Dies Natalis ke-49 FP Unila," ujar Dekan FP Unila Prof. Dr. Ir. Irwan Sukri Banuwa, M.Si.

Pembangunan Gedung Kajian Pusat Cassava, Kelapa Sawit, dan Tebu, menjadi momentum bersejarah sekaligus wujud dukungan pihak pemberi hibah kepada warga Unila, serta simbol kebangkitan Unila untuk pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat.

BACA JUGA:Baru Diperbaiki, Kondisi Jalan Penghubung Lampung Barat-Sumatera Selatan Sudah Begini

Irwan Sukri Banuwa mewakili FP Unila mengucapkan terima kasih kepada pemberi hibah. Menurutnya, hibah tersebut sangat bernilai dan berarti bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan penelitian cassava, kelapa sawit, dan tebu di Provinsi Lampung.

Selanjutnya Mohammad Sofwan menyampaikan, acara groundbreaking merupakan momen membahagiakan bagi fakultas pertanian dan Universitas Lampung.

Dihari jadi ke-49, Fakultas Pertanian Unila mendapat hibah berupa satu bangunan dan alat-alat riset yang mendorong Unila untuk mengajukan matching fund Kedaireka.

Pembangunan gedung ini diharapkan dapat memberi sumbangsih berharga bagi perkembangan ilmu pengetahuan melalui penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

BACA JUGA:Pemprov Lampung Akan Tambah PKS pada Konsultasi Publik RTRW

Terlebih, ketiga komoditas tersebut merupakan komoditas terbesar yang memberikan dampak pada perekonomian Lampung.

Mohammad Sofwan juga menambahkan, kehadiran gubernur Lampung pada acara tersebut merupakan hal yang sangat istimewa.

Dukungan pemerintah melalui kehadiran gubernur Lampung akan menjadi motivasi bagi Unila untuk menjadi lebih baik.

BACA JUGA:Dilarang Menikah, Menjadi Penyebab Anak Bunuh Ayah Kandung

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: