Pembangunan MPP Hampir Rampung, Kejar Waktu Peluncuran Serentak

Pembangunan MPP Hampir Rampung, Kejar Waktu Peluncuran Serentak

Kepala DPMPTSP Kota Metro Denny Sanjaya. Foto Ruri/radarlampung.co.id--

METRO, RADARLAMPUNG.CO.ID - Pembangunan Mall Pelayanan Publik (MPP) Kota METRO memasuki proses finishing dan pemasangan instalasi jaringan internet. Hal tersebut menyusul semakin mendekati hari peluncuran secara serentak.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Metro, Denny Sanjaya, mengungkapkan, perlengkapan dari masing-masing instansi dan OPD yang akan bergabung akan ditata mulai tanggal 23 sampai 25 November 2022.

Pihaknya juga akan melakukan uji coba di lokasi MPP Kota Metro.

“Akan ada uji coba, itu dilakukan secara sistem. Mulai dari antrian sampai dengan penilaian SKM oleh masyarakat atau pengguna layanan. Setelah diluncurkan, pelayanan akan langsung dilakukan,” kata dia, Kamis, 24 November 2022.

Dikatakan Denny, untuk penampakan ballroom, tidak akan diubah. Menurutnya, ballroom akan menjadi salah satu fasilitas yang dimiliki Mall Pelayanan Publik Kota Metro.

“Secara keseluruhan, fisik sudah mencapai 100 persen, termasuk sarana dan prasarananya. Sedangkan untuk bandwidth, hanya menunggu connecting dari pihak ketiganya yang dari Dinas Kominfo,” jelasnya.

Peluncuran MPP akan dilakukan secara serentak di Istana Negara bersama 25 MPP se Indonesia. Untuk di Pulau Sumatera, lanjutnya, Kota Metro akan bergabung dengan Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi.

Pihaknya berharap, dengan hadirnya MPP di Kota Metro akan memudahkan masyarakat mendapatkan pelayanan. Apalagi teruntuk layanan Imigrasi di MPP yang dapat menopang dua kabupaten kota lainnya.

“Ini seperti masyarakat di Lampung Timur dan Lampung Tengah. Agar nanti jika masyarakat ingin mendapatkan layanan imigrasian cukup di Kota Metro. Harapannya, tentu juga bisa meningkatkan perekonomian di Kota Metro, karena akan ada banyak masyarakat dari sekitar Kota Metro masuk dan jajan atau makan di sini,” tandasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: