Kumpulkan Seluruh Pegawai, Pj. Bupati Tulang Bawang Ingatkan Kerja Optimal dan Profesional Sesuai Regulasi

Kumpulkan Seluruh Pegawai, Pj. Bupati Tulang Bawang Ingatkan Kerja Optimal dan Profesional Sesuai Regulasi

Pemkab Tulang Bawang menggelar apel besar mendengarkan arahan Pj. Bupati. (Foto Dinas Kominfo Tulang Bawang)--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Penjabat (Pj.) Bupati Tulang Bawang Qudrotul Ikhwan mengingatkan para pegawai di lingkungan pemerintahan untuk bekerja secara optimal dan profesional sesuai regulasi.

Hal tersebut disampaikan Qudrotul pada hari kedua menjabat usai dilantik sebagai Pj. Bupati Tulang Bawang.

Menurut Qudrotul, para kepala organisasi perangkat daerah (OPD) di Tulang Bawang harus dapat membina dan mengawasi pegawainya agar dapat selalu disiplin dalam bekerja, mengedepankan tanggung jawab serta disiplin administrasi.

"Kita adalah pelayan masyarakat yang harus bekerja secara optimal dan profesional sesuai regulasi. Untuk mencapai kesuksesan dalam bertugas maka kita harus kompak dan bersatu," pesan Pj. Bupati saat menjadi pembina upacara apel besar di lingkungan Pemkab Tulang Bawang, Selasa 20 Desember 2022.

BACA JUGA:Cegah Stunting, Pemkot Bandar Lampung Gelar Pelatihan Budidaya Ikan Dalam Ember

Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemprov Lampung itu juga mengingatkan para pegawai untuk fokus dalam bekerja. 

"Saya tidak lama menjadi Pj. Bupati sesuai aturan dan regulasi, mari bahu membahu bekerja sebaik mungkin memajukan Kabupaten Tulang Bawang," lanjutnya.

Apel diikuti oleh seluruh pegawai dan pejabat dilingkungan Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: