Gubernur Arinal Beber Capaian Kinerja Selama 2022 Dalam Empat Pilar Utama

Gubernur Arinal Beber Capaian Kinerja Selama 2022 Dalam Empat Pilar Utama

--Rima

BACA JUGA:Rekomendasi Showroom Mobil Terpercaya di Bandar Lampung

Demikian juga peremajaan Perkebunan Sawit Rakyat (PSR) telah dilaksanakan kepada 173 pelaku perkebunan dengan luas lahan 280 hektar.

Demikian pula program Nelayan Berjaya, di mana telah dilaksanakan pemberian Asuransi kepada 1.150 Nelayan, bantuan Alat Tangkap Ramah Lingkungan, serta bantuan Benih dan Pakan kepada pelaku pemula budidaya Ikan.

Serta Restocking Benih Ikan sebanyak 2,1 Juta Benih (Ikan Jelabat, Baung, Belida, Nila dan Patin) pada perairan umum di wilayah Tulang Bawang, Pringsewu, Pesawaran, Mesuji, Lampung Tengah dan Lampung Barat.

Dengan keberhasilan pembangunan ekonomi tersebut, didukung juga oleh pembangunan infrastruktur dan penguatan konektivitas yang ditunjukkan dengan tercapainya Tingkat Kemantapan Jalan sebesar 76%; melalui upaya penanganan jalan Provinsi sepanjang 159,44 Km yang tersebar di beberapa Kab/Kota.  

BACA JUGA:4 Wisata di Lampung Selatan Temani Tahun Baru Bersama Keluarga, Dijamin Bikin Kamu Enggak Mau Pulang

"Pemenuhan infrastruktur dasar wilayah juga dilakukan melalui pembangunan infrastruktur bidang pertanian antara lain Rehabilitasi jaringan irigasi yang tersebar di 37 lokasi, serta sinergi pembangunan dengan pemerintah pusat untuk penyelesaian Bendungan Marga Tiga di Kabupaten Lampung Timur. Selanjutnya, Rasio Elektrifikasi Rumah Tangga sebesar 99,99%; dan tersisa 11 desa yang belum teraliri listrik dari 2.651 desa/kelurahan di Provinsi Lampung," katanya.

Pasca pandemi Covid-19 sektor pariwisata di Provinsi Lampung mulai pulih. Data BPS menunjukan tingkat penghunian kamar hotel berbintang tumbuh 16 persen dibanding tahun 2021.

Jumlah tamu menginap wisatawan mancanegara dan domestik sampai dengan bulan Oktober 2022 sebanyak 632.810 orang.

Untuk mendorong terwujudnya Lampung sebagai tujuan utama wisata Indonesia, Pemerintah Provinsi Lampung terus membangun infrastruktur konektivitas dan perbaikan sarana di berbagai lokasi objek pariwisata dari Tanjung Setia, Teluk Kiluan, Pahawang sampai Bakauheni Harbour City (BHC) di Lampung Selatan. 

BACA JUGA:Cobain Sensasi Kelezatan Makanan Khas Timur Tengah di Bandar Lampung, Dijamin Bikin Nagih

Disamping itu, Pemerintah Provinsi Lampung terus mendorong pelaksanaan berbagai event/festival, antara lain: Lampung Beach Run, Lampung Krakatau Festival, Lampung Music Festival, Lampung Craft dan penyelenggaraan Hari kopi Internasional sebagai implementasi Agenda Kerja Lampung Kaya Festival.

Selanjutnya, tahun 2022 ini juga Pemerintah Provinsi Lampung memperoleh penghargaan Anugerah Desa Wisata (ADWI) dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Pantai Minang Rua Lampung Selatan, Teluk Kiluan Tanggamus dan Pulau Pahawang Pesawaran.

Dalam upaya pengembangan industri kreatif di Provinsi Lampung, pemerintah menetapkan sentra industri kerajinan dan Kampung Tapis di 3 lokasi (Lugu Sari-Pringsewu, Way Sindi-Pesisir Barat dan Sumber Mulyo-Tanggamus).

Untuk Capaian Realisasi Investasi di Provinsi Lampung sampai dengan Triwulan III Rp. 6,82 Triliun, yang terdiri dari Penanaman Modal Asing sebesar Rp. 2,20 Triliun (Peringkat 5 Sumatera dan 21 Nasional) dan Penanaman Modal Dalam Negeri Rp. 4,61 Triliun (peringkat 6 Sumatera dan 18 Nasional). Investasi di Provinsi Lampung didominasi Sektor Industri Makanan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: