Apple Bakal Gunakan Modem Qualcomm Snapdragon untuk iPhone 15 Series, Simak Penjelasannya

Apple Bakal Gunakan Modem Qualcomm Snapdragon untuk iPhone 15 Series, Simak Penjelasannya

Apple. (Foto/Pixabay)--

BACA JUGA: Spesifikasi dan Harga Smartphone Wiko 5G

Berikut adalah 9 hal baru yang akan menghiasi iPhone 15 di September 2023 mendatang, yaitu:

1. Lubang Port USB-C

Masa Port Lightning untuk iPhone diperkirakan akan berakhir pada tahun 2023, pasalnya Apple akan melakukan transisi dari Lightning Port ke USB Type C.

Hal ini sejalan dengan pengaturan Eropa yang mengharuskan semua port menggunakan standar, yakni USB Type C.

BACA JUGA: Apple Tunda Rilis iPhone SE 4 Hingga 2024, Ternyata Ini Alasannya

Oleh karena itu, Anda bisa mengisi daya Mac, iPad, dan iPhone terbaru (seri iPhone 15) semuanya dengan konektor yang sama.

Macrumors juga menulis, jika Apple tidak benar-benar beralih ke USB Type C. Apple membuat perubahan ini karena Uni Eropa menuntutnya.

iPhone yang dijual di Uni Eropa harus memiliki Port USB Type C pada tahun 2024, jadi Apple perlu melakukan perubahan desain di seluruh dunia atau membuat iPhone khusus Uni Eropa.

Karena Apple telah mengonfirmasi akan mematuhi peraturan setempat, maka pada tahun 2023 mendatang Apple akan melakukan perubahan.

BACA JUGA: Samsung Boosts Chip Production Amid News of the Release of the Galaxy S23 Series

2. Tombol Volume dan Tombol Power

Ming-Chi Kuo yang merupakan Analis Apple mengatakan bahwa Apple mungkin menambahkan tombol volume dan daya solid state ke iPhone 15 dari pada tombol fisik, yang mana hal ini akan mirip dengan trackpad pada Mac dan tombol Home iPhone 7.

Karena dengan menggunakan tombol solid state kemungkinan akan melindungi dari masuknya air, dan memungkinkan Apple untuk memberikan ketahanan air yang lebih baik.

Di samping itu, tombol solid state ini berkemungkinan mengharuskan Apple untuk menambahkan Taptic Engine baru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: