Bahas Peningkatan Potensi Ekonomi dan Keuangan Syariah Lampung, KDEKS Audiensi dengan Gubernur

Bahas Peningkatan Potensi Ekonomi dan Keuangan Syariah Lampung, KDEKS Audiensi dengan Gubernur

--

RADARLAMPUNG.CO.ID-Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan syariah (KDEKS) Provinsi Lampung menggelar audensi dengan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi pada Rabu, 15 Februari 2023.

Dalam audensi ini, Direktur Eksekutif KDEKS Provinsi Lampung, Hi. Ardiansyah mengatakan kegiatan audensi ini guna membahas beberapa hal. Salah satunya terkait fungsi KDEKS Provinsi Lampung.

"Jadikan KDEKS memiliki beberapa fungsi. Salah satunya memberikan rekomendasi dan arahan, sehingga pelaksanaan perkembangan ekonomi syariah Indonesia bisa berjalan dengan baik," kata Ardiansyah.

Kemudian ikut merumuskan dan bagaimana mencari solusi berbagai persoalan ekonomi dan keuangan syariah. Karena sebenarnya elemen syariah ini sudah banyak.

BACA JUGA:Richard Eliezer Divonis Satu Tahun Enam Bulan, Bagaimana Nasib Kariernya di Polri?

"Sehingga dengan ada nya komite ini bisa mengkolaborasikan, konsolidasikan sehingga menjadi gerakan yang menyatu, gerakan saling terkait sehingga keinginan kita mengembangkan potensi ekonomi dan keuangan syariah bisa berjalan dengan baik," tambah Ardiansyah.

Dalam kerja di lapangannya, Ardiansyah mengatakan KDEKS Provinsi Lampung banyak didukung baik dari Bank Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) hingga Kanwil Kemenag Agama Provinsi Lampung.

Dengan adanya audensi ini, KDEKS Provinsi Lampung diharapkan dapat meneruskan arah dan keinginan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengenai program ekonomi dan keuangan syariah yang harus mampu menyentuh langsung ke masyarakat.

"Prinsip dasar keinginan gubernur, bahwa adanya program-program yang langsung menyentuh Masyarakat. Karena selama ini mungkin masih banyak program masih global dan belum di terjemahkan oleh masyarakat. Nah sekarang, masyarakat butuh program yang bisa mereka terjemahkan, mereka laksanakan dan rasakan," lanjut Ardiansyah.

BACA JUGA:Datangi Kecamatan Pematang Sawa, Kapolres Tanggamus Dapat Permintaan Begini

Karena, masyarakat Lampung memiliki prinsip akan menjalankan program-program yang ada saat ini jika memberikan pengaruh kesejahteraan pada masyarakat itu sendiri.

"Karenanya akan kita dukung dari saya ini, agar program-program ekonomi dan keuangan syariah ini bisa menyentuh Masyarakat dan memberikan peningkatan terhadap kesejahteraan masyarakat," katanya.

Sementara Kepala Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia Provinsi Lampung, Budiyono, mengatakan dengan adanya KDEKS di Lampung saat ini diharapkan dapat mengorkestrasi berbagai program yang sudah dimiliki baik BI, OJK, maupun Kemenag.

"Sehingga lebih terarah, jadi apa yang dilakukan BI selama ini akaj coba kita integrasi kan. Agar seluruh Lampung menjadi secara keseluruhan bisa terkoordinasi dan terokestrasi oleh komite ini," Kata Budiyono.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: