XL Axiata Siap Dukung FI Powerboat Pada 24 sampai 26 Februari 2023

XL Axiata Siap Dukung FI Powerboat Pada 24 sampai 26 Februari 2023

Perkuat Jaringan 4 G & Layanan XL di 489 dan 35 Kecamatan di Sumatera Utara guna mendukung FI Powerboat Pada 24 sampai 26 Februari 2023//Foto XL Axiata --

RADARLAMPUNG.CO.ID - Guna mendukung kesuksesan Event Internasional, XL Axiata siap mendukung penyelenggaraan F 1 Powerboat (F1 H20 )di Danau Toba, Sumatera Utara pada 24-26 Februari 2023.

Yakni dengan memperkuat layanan jaringan 4 G dan layanan XL Axiata di kawasan seputaran danau tersebut termasuk pulau Samosir serta telah menjangkau 489 desa dan 35 Kecamatan  di Sumatera Utara khususnya  yang berada di Kabupaten Simalungun, Kabupaten Toba Samosir, Kabupaten Tapanuli Utara, Kabupaten Humbang Hasundutan, Kabupaten Dairi , Kabupaten Karo dan Kabupaten Samosir.

BACA JUGA:Pesan Bawaslu Tubaba ke KPU, Petugas Pantarlih Fokus Coklit

Total ada sekitar 430 BTS 4 G yang melayani pelanggan di semua area tersebut. Dimana secara khusus , XL Axiata juga mengerahkan dua unit mobile BTS.

F1 Powerboat merupakan Kejuaraan Dunia Perahu motor Formula 1 (F1), yang diselenggarakan oleh Union Internationale Motonautique dan disponsori H20. 

BACA JUGA:Begini Cara Membeli Pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 48

Dimana, Ajang Balap Perahu Motor Internasional ini juga sering disebut F1H20 . Ajang balap perahu super cepat kelas dunia ini rencana diselenggarakan pada 24 sampai 26 Februari 2023 mendatang di Danau Toba, Sumatera Barat ditargetkan 25 ribu wisatawan  baik lokal maupun mancanegara bakal menghadari secara langsung event Internasional tersebut. 

Group Head XL Axiata West Region ,Desy Sari Dewi, mengatakan XL Axiata memperkuat jaringan 4G di Kawasan Danau Toba seiiring  wilayah tersebut merupakan wilayah destinasi wisata yang popular dan super prioritas oleh pemerintah.

BACA JUGA:Gerakan Anti Sampah 'Yok Kita Gas': BRI Sasar Pengelolaan Sampah Terpadu di Pasar Kesesi Pekalongan

Terlebih, Bakal diadakan Event bertaraf dunia salah satunya event F1 Powerboat pada 24 sampai 26 Februari 2023 mendatang tentunya semua pihak terkait membutuhkan koneksi data yang kuat.

 (Act) Head Sales XL Axiata Sumut Outer-Aceh, Bertrand Sinabariba , menyebutkan XL Axiata memperkuat Jaringan 4 G & Layanan XL dengan harga sangat terjangkau terutama masyarakat dan pelanggan mendapatkan manfaat berupa paket data mulai 3 GB hingga 55 GB.

BACA JUGA:KPU Tanggamus Lakukan Coklit di Rumah Dinas Bupati

Setidaknya, ada sekitar 300 toko pada pulsa dikawasan Danau Toba yang menyediakan produk XL dan Axis dimana sebagian telah toko toko tersebut berada disekitar pusat aktivitas penyelenggaraan F1 Powerboat sehingga memudahkan mendapatkan produk XL dan Axis tak terkecuali kartu perdana dari XL maupun Axis.

Bahkan ,XL Axiata mulai Januari 2023 , lanjut Bertrand mengeluarkan promo terbaru yakni Paket Combo Flex dengan menawarkan bonus double kuota dalam periode yang panjang. Yakni, Bonus Double Kuota hanya perlu diaktifkan 1 x di Aplikasi myXL , dibulan berikutnya bonus Double Kuota langsung dapat aktif setelah perpanjangan paket dimana total  hingga 124 GB, mulai dari 15 ribuan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: