Simak, Ini Lima Penyakit Mata yang Patut Diwaspadai

Simak, Ini Lima Penyakit Mata yang Patut Diwaspadai

Ilustrasi pemeriksaan kesehatan mata. Foto/Pixabay.com--

BACA JUGA: Mengenal Gejala Burnout dan Cara Menghindari Dampaknya

Adapun penyakit mata yang umum dialami oleh masyarakat adalah sebagai berikut.

Pertama adalah konjungtivitis. Penyakit mata yang satu ini akan terjadi ketika terdapat peradangan di sekitar mata.

Peradangan tersebut akhirnya akan menyebabkan mata menjadi merah, berair, perih dan gatal.

Penyakit mata seperti konjungtivitis umumnya disebabkan oleh adanya iritasi, alergi atau infeksi pada area sekitar mata.

BACA JUGA: Tanaman Herbal Bisa Berbahaya? Hindari Konsumsi Golongan Berikut Ini

Peradangan akan semakin parah jika luka tersebut terinfeksi bakteri karena akan menyebabkan mata menjadi bernanah.

Untuk mengobati konjungtivitis harus disesuaikan dengan pemicu utamanya.

Jika disebabkan oleh alergi, maka harus ditangani dengan cara menjauhi pemicu alergi. Bisa juga dengan menggunakan obat antihistamin namun tetap dengan pengawasan dokter.

Namun apabila konjungtivitis disebabkan oleh infeksi virus. Maka dapat sembuh sendiri dalam beberapa hari dengan tetap memperhatikan kesehatan diri dan lingkungan.

BACA JUGA: Ternyata Ini yang Bikin Jajanan Ngebul Berbahaya Buat Kesehatan

Di sisi lain, jika penyakit mata konjungtivitis ini disebabkan infeksi bakteri. Penderitanya akan membutuhkan pengobatan dengan obat tetes mata atau salep mata yang mengandung antibiotik.

Selanjutnya ada penyakit mata yang mana keluhannya lebih sering dirasakan oleh kalangan lansia dan wanita.

Penyakit ini dikenal dengan mata kering yang membuat penderitanya merasakan gejala seperti adanya pasir atau benda asing di mata.

Mata juga akan terasa perih dan  gatal serta membuatnya menjadi merah dan silau saat melihat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: